Inilah Jenis Usaha Rumahan Modal Kecil
Terkadang banyak orang yang takut untuk memulai usaha rumahan. Hal ini bisa saja disebabkan oleh bahan baku yang terkadang mahal, harus memiliki tempat yang strategis, hingga harus memiliki modal yang besar. Padahal kamu masih bisa kok melakukan usaha rumahan modal kecil. Nah, penasaran apa-apa saja usaha tersebut? Yuk simak ulasannya di bawah ini.
Dropshiper
Usaha modal kecil untung besar yang pertama adalah dropshiper. Semakin majunya digitalisasi, membuat banyak sekali peluang usaha rumahan yang dapat dimulai hanya dengan modal kecil. Ya, usaha yang satu ini bisa kamu coba. Ketika melakukan usaha ini, maka yang perlu dilakukan adalah dengan memasarkan produk kepada pelanggan tanpa harus memikirkan terlebih dahulu stok sampai pengiriman barangnya.
Saat ini usaha ini sudah semakin berkembang, terlebih lagi sudah banyak supplier yang menawarkan agar bisa bekerja sama. Ketika kamu menekuninya dengan baik, tentunya penghasilan yang akan didapat bisa maksimal. Terlebih lagi modal yang dibutuhkan untuk memulai usaha ini sangatlah minim.
Membuka les privat
Tahukah kamu bahwa membuka les privat, baik untuk kalangan SD, SMP, hingga SMA adalah salah satu usaha kecil yang menjanjikan lho? Terlebih lagi modal yang anda butuhkan untuk membuka les privat tidaklah besar. Bahkan tanpa perlu modal pun kamu bisa membuka les privat ini. Hal ini dikarenakan usaha ini pada dasarnya lebih membutuhkan kesabaran dan ketelatenan. Usaha rumahan yang menjanjikan ini bukanlah soal bakat, namun jika kamu merupakan mahasiswa hingga ibu rumah tangga yang sebelumnya pernah menempuh pendidikan tinggi, maka kamu bisa mencoba melakukan kegiatan yang menghasilkan ini.
Nah, untuk menjalankan usaha ini, maka kamu bisa mengajak anak yang ingin datang ke rumahmu. Tetapi untuk yang memiliki sepeda motor, maka kamu juga bisa kok mendatangi langsung ke rumah siswa. Untuk mengawalinya, maka ada baiknya anda memberikan penawaran harga yang cukup terjangkau agar banyak orang yang tertarik.
Jasa penulis artikel
Untuk seorang blogger, tentunya artikel merupakan salah satu kebutuhan. Untuk kamu yang sangat suka menulis, maka tidak ada salahnya untuk membuka usaha kecil di rumah, yaitu sebagai jasa penulis artikel. Saat ini dapat dipastikan bahwa kebutuhan artikel sangatlah besar untuk dijadikan sebagai konten blog.
Tentunya kamu tidak harus menguasai SEO agar dapat menghasilkan artikel yang terbaik. Asal mudah dipahami dan enak dibaca, pastinya akan ada banyak blogger yang akan membutuhkannya. Yang dibutuhkan hanyalah kuota internet dan laptop untuk menjalankan usaha ini.
Katering harian
Untuk yang suka memasak, maka kamu bisa mencoba untuk menjalankan usaha kecil menengah kuliner, yaitu dengan membuka katering harian. Tentunya kamu bisa melakukan promosi ketika sedang berlangsungnya arisan, hingga acara keluarga supaya lebih dikenal oleh banyak orang. Kamu juga bisa memasarkan masakan yang sudah dibuat untuk menu makan siang karyawan kantor.
Bisa terlihat bahwa kesibukan masyarakat saat ini telah membuat mereka kesusahan dalam meluangkan waktunya untuk memasak sendiri di rumah. Dengan begitu katering harian dapat menjadi salah satu jawaban yang bisa mereka pilih. Nah, untuk kamu yang memiliki ide kreatif, passion, hingga skill memasak, maka tidak ada salahnya memulai usaha rumahan modal kecil yang satu ini.
Baca juga: Cara Berbisnis Rumahan yang Mudah Bagi Pemula
Snack kemasan
Snack adalah salah satu makanan yang saat ini cukup digandrungi banyak orang. Beberapa snack tersebut seperti snack dari kentang, singkong, dan masih banyak lagi. Namun peluang usaha ini menuntutmu agar terus berinovasi, tidak hanya dari tampilan kemasannya yang bisa menarik perhatian calon konsumen, namun juga dari varian rasanya yang harus enak saat disantap. Jika kamu berani untuk mengimplementasikan sisi kreatif tersebut, tentunya bisa meraih kesuksesan dengan mudah.
Terlebih lagi saat ini terdapat undang-undang usaha kecil yang semakin membuat tertarik banyak orang ingin terjun ke bisnis yang inovatif dan kreatif, salah satunya mencoba peluang usaha snack kemasan.
Air minum isi ulang
Tentunya kamu dapat memanfaatkan dengan baik salah satu sudut rumahmu untuk melakukan usaha air minum isi ulang ini. Tidak hanya praktis, namun saat ini kebutuhan masyarakat terhadap air minum sangatlah besar, lho! Maka akan tidak mungkin jika kamu bisa mendapatkan penghasilan yang besar dari usaha air minum isi ulang. Nah, jika sudah seperti ini, maka sangatlah tepat jika kamu bisa menjadikan usaha kecil tapi menjanjikan ini untuk dicoba.
Kedai sarapan pagi atau makan siang
Membuka usaha kedai sarapan pagi atau kedai makan siang juga bisa menjadi salah satu usaha dengan modal yang kecil. Kamu hanya perlu berjualan di pagi hari atau jika ingin menjual menu makan siang, maka kamu hanya perlu berjualan menjelang siang sampai makanan tersebut habis, tentunya kamu sudah bisa mendapatkan penghasilan yang cukup besar. Terlebih lagi ketika lokasi rumahmu terletak di daerah sekolahan atau perkantoran yang kebanyakan dari mereka tentunya tidak sempat menyiapkan sarapan pagi atau untuk para siswa yang terkadang tidak membawa bekalnya dari rumah.
Supaya pelanggan tidak cepat bosan, maka ketika ingin membuka usaha rumahan ibu rumah tangga ini, anda diharuskan untuk memiliki variasi menu dengan citarasa yang enak pula. Biasanya menu sarapan pagi atau makan siang yang paling banyak laku seperti nasi kuning, soto, nasi sayur, lontong sayur, gado-gado, dan sebagainya.
Pencucian kendaraan bermotor
Kemungkinan saja salah satu aktivitas yang tidak disukai oleh banyak orang saat ini adalah mencuci motor. Hal ini dikarenakan adanya mobilitas yang tinggi dan dibalik kesibukan sebagian orang membuat mereka tidak memiliki waktu untuk mencuci motor sendiri. Akhirnya jasa pencucian kendaraan bermotor banyak dipilih oleh mereka. Untuk itu, anda dapat memanfaatkan usaha yang satu ini dengan mudah yang tentunya bisa dilakukan di rumah sendiri.
Cara mengelola usaha kecil ini pun tidaklah sulit. Bahkan usaha ini pun hanya bermodalkan selang, sabun cuci kendaraan, hingga akses air yang baik, tentunya anda sudah dapat membuka usaha pencucian kendaraan bermotor. Pastinya usaha yang satu ini sangat dibutuhkan oleh setiap orang selama mereka masih memiliki kendaraan bermotor.
Penjahit pakaian
Untuk kamu yang memiliki skill serta passion yang menunjang dalam usaha menjahit atau desainer pakaian, maka tidak ada salahnya untuk membuka usaha yang satu ini di rumah. Terlebih lagi kamu tidak perlu meminta pinjaman untuk usaha kecil jika ingin membuka usaha yang satu ini.
Bahkan saat ini setiap orang akan membutuhkan penjahit pakaian untuk menjahit pakaian sesuai seleranya. Peluang usaha menjahit pakaian pun di masa depan juga memiliki prospek yang sangat baik, lho? Kamu tertarik ingin mencoba usaha rumahan modal kecil yang satu ini? Jangan lupa siapkan skill menjahit, ya!
Demikian daftar jenis usaha rumahan dengan modal kecil yang bisa kamu coba. Semoga bermanfaat.