Layanan Bank Digital Bukan Hanya Registrasi dan Transaksi Online
Banyak yang menganggap bank bank digital itu bank di mana nasabah bisa melakukan registrasi dan juga transaksi secara online saja. Anggapan itu tidak salah. Hanya saja, layanan bank digital tidak hanya dua itu saja. Ada banyak sekali fitur yang bisa digunakan oleh nasabah. Tentu saja fitur tersebut ditawarkan demi kemudahan dan juga efisiensi waktu.
Namun, awal kemunculan layanan bank yang satu ini memang ditujukan agar masyarakat tidak perlu repot pergi ke bank untuk transaksi. Mereka bisa menggunakan komputer, laptop, ataupun smartphone untuk melakukan berbagai macam transaksi.
Kemudian, layanan lain pun ditawarkan. Misalnya saja registrasi tanpa harus datang ke bank karena registrasi bisa dilakukan secara tatap muka virtual atau video call. Lalu, berbagai fitur lain juga bermunculan. Apalagi banyak fintech baru di segmen bank digital. Begitu juga dengan bank-bank konvensional yang mulai bertransformasi menjadi bank digital. Untuk menarik lebih banyak nasabah, masing-masing mencoba memberikan layanan bank digital yang paling lengkap dan yang dibutuhkan oleh masyarakat saat ini.
Layanan Bank Digital yang Kamu Dapatkan
Lalu, apa saja layanan yang ditawarkan oleh bank digital? Tentu setiap platform memiliki fitur khusus tersendiri. Dan akan lebih banyak lagi layanan yang akan diberikan sesuai dengan kebutuhan pengguna. Berikut ini beberapa layanan bank digital yang bisa kamu dapatkan:
- Fitur Pembayaran
Dengan hanya menggunakan aplikasi dari platform bank digital, kamu bisa melakukan pembayaran secara online. Misalnya saja ketika kamu membeli barang secara online, kamu bisa melakukan pembayaran langsung dengan menggunakan bank digital.
- Pengajuan Kredit
Bank digital memang terus mencoba untuk memecahkan masalah. Salah satunya sulit dan ribetnya pengajuan kredit. Ada bank digital yang memberikan kemudahan dalam pengajuan kredit. Prosesnya bisa dilakukan secara online.
Baca juga: Pahami Jenis-Jenis Pinjaman agar Tidak Salah Pilih
- Split Tabungan
Banyak orang yang mengerti pentingnya melakukan manajemen uang. Salah satunya membedakan antara keuangan bisnis dan juga keuangan pribadi. Bahkan, ada juga yang membedakan uang untuk tabungan. Hal tersebut membuat mereka harus membuka lebih dari satu akun bank agar uang tidak tercampur.
Masalah tersebut teratasi dengan adanya layanan bank digital berupa split. Jadi, dengan hanya membuka satu akun di bank digital, kamu bisa split membagi uang ke dalam beberapa post. Misalnya saja post untuk tabungan, keuangan bisnis, pribadi, dan lain sebagainya. Jadi, kamu tidak perlu lagi membuat banyak akun.
- Jual Beli Online
Awalnya, ada platform jual beli online atau e-commerce. Para e-commerce bekerja sama dengan bank-bank digital dalam hal pembayaran. Namun, sekarang bank-bank digital sendiri ada yang menawarkan layanan jual beli online sendiri. Selain tentu saja kemudahan dalam pembayaran, mereka juga menawarkan diskon yang kompetitif. Persaingan di bisnis online semakin ketat, bukan?
- Booking
Selain e-commerce, beberapa bank digital juga menawarkan layanan booking hotel. Jadi, kamu yang ingin menginap di hotel tidak perlu masuk ke marketplace penginapan tapi langsung saja di aplikasi bank digital. Kamu bisa cari hotel sesuai dengan budget sekaligus melakukan transaksi dengan satu aplikasi saja.
- Investasi
Pengguna bank digital umumnya generasi milenial. Yaitu generasi yang tidak lagi gagap dengan mobile app. Karena itulah, bank digital juga menawarkan investasi di app tersebut tanpa mereka harus datang ke bank. Dan ini berhasil membuat banyak milenial tertarik dengan investasi.
Bank digital biasanya bekerja sama dengan platform investasi digital seperti reksadana. Inilah yang membuat lebih banyak orang tertarik karena selain memiliki akun bank digital mereka juga bisa sekaligus berinvestasi.
Kita tunggu saja layanan bank digital apa lagi di masa depan. Yang pasti, bank digital akan terus disempurnakan dengan berbagai fitur baru sesuai dengan kebutuhan di era digital.