Apakah Tepat Jika Kamu Ambil Investasi Minigold? Cari Jawabannya Di Sini

investasi minigold
Apakah Tepat Jika Kamu Ambil Investasi Minigold? Cari Jawabannya Di Sini. Photo by Pexels
Waktu baca: 3 menit

Investasi kini menjadi incaran banyak orang. Salah satunya investasi minigold. Investasi sudah menjadi bagian terpenting masyarakat saat ini. Bukan hanya mereka yang memiliki modal besar. Masyarakat kalangan menengah ke bawah juga sudah mulai berinvestasi.

Hanya saja, ada segmen tertentu untuk jenis investasi. Misalnya saja saham bisa dikatakan jenis investasi bagi kalangan menengah ke atas. Sementara itu, minigold menjadi salah satu pilihan bagi mereka yang baru mulai belajar investasi.

Mungkin kamu saat ini masih bingung di mana kamu ingin investasi. Akhir-akhir ini mungkin kamu sering mendengar minigold. Apakah ini investasi yang tepat untuk kamu ambil?

Apa Itu Minigold?

investasi minigold
Pengertian minigold. Photo by Pikiran Rakyat

Sebelum membahas lebih jauh dan dalam tentang investasi minigold, kamu perlu tahu apa itu minigold. Ini merupakan produk yang diluncurkan oleh NK Jewelry. Minigold merupakan logam mulia. Kadar emasnya 24 karat. Hanya saja, beratnya sangat kecil. Itulah mengapa ini disebut dengan minigold atau emas kecil.

Tentu bukan tanpa alasan produk ini ditawarkan kepada masyarakat. Perusahaan tahu sekarang bukan hanya orang kaya saja yang berinvestasi. Mereka yang dalam tataran ekonomi rendah tahu bahwa untuk memiliki kehidupan yang lebih baik dan lebih mapan, mereka tidak harus menabung. Mereka tidak harus terus bekerja. Mereka harus mulai berinvestasi.

Apalagi tren di kalangan anak muda sekarang yang lebih gemar berinvestasi. Mereka tidak seperti generasi lebih tua. Mereka tidak ingin menjadi sandwich generation di mana ketika mereka sudah tua mereka menjadi beban anak-anak mereka. Dan untuk mengantisipasi hal tersebut, mereka rajin berinvestasi. Mulai dari ketika penghasilannya rendah, mereka berinvestasi. Investasi minigold menjadi pilihan yang sangat tepat,

Kelebihan Berinvestasi Minigold

Harga emas hari ini.
Kelebihan. Photo by Tirto

Kamu sudah tahu apa itu minigold. Sekarang, kamu perlu memahami apa saja kelebihan jenis investasi ini dibandingkan dengan yang lain. Setidaknya ada 3 kelebihan:

  • Relatif Murah
Relatif murah. Photo by Pexels

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, minigold itu emas 24 karat dengan ukuran kecil, yaitu mulai dari 0.02 gram hingga yang paling tinggi 0.20 gram. Nilai rupiahnya tergantung kenaikan harga emas.

Karena kecil, maka tidak butuh modal yang besar ketika kamu ingin berinvestasi. Kamu bisa punya emas 24 karat mulai dari harga sekitar Rp 37.000. Jadi, ini menghilangkan stigma bahwa memiliki emas itu hanya bisa dilakukan oleh mereka yang punya banyak uang.

Baca juga: Cara Investasi Emas di Pegadaian Kini Semakin Dipermudah

  • Harga Mengikuti Tren Emas
Investasi emas.
Harga mengikuti tren emas. Photo by Pexels

Minigold ini tidak beda dengan emas batangan. Hanya ukuran gramnya saja yang beda. Jadi, harganya pun sama seperti emas. Jika ada kenaikan harga emas, maka harga minigold juga ikut naik.

  • Risiko Sangat Rendah
Manfaat kerja dari rumah
Risiko sangat rendah. Photo by Pexels

Jika kamu sudah tahu beberapa jenis investasi, kamu pasti sudah mengerti ada investasi high risk dan low risk. Minigold ini termasuk yang low risk investment. Pasalnya, harga relatif naik. Kalaupun ada penurunan, hal tersebut sangat jarang terjadi. Jadi, kamu tidak perlu khawatir mengalami kerugian.

Nah, itulah beberapa kelebihan atau kriteria investasi minigold. Tinggal kamu mengukur atau menilai diri sendiri apakah kamu orang yang tepat untuk memilih jenis investasi ini. Yang pasti, jika kamu baru mulai belajar investasi, inilah yang tepat. Jauh lebih baik memiliki emas daripada tabungan uang karena nilai uang bisa terus menurun karena inflasi.

Jadi, sudah siap untuk mulai membeli minigold?

Mungkin Anda juga menyukai