Beli Mobil atau Rumah? Pertimbangkan Beberapa Hal Ini

Beli mobil atau rumah?
Beli mobil atau rumah? Photo by @tierramallorca
Waktu baca: 3 menit

Memiliki kendaraan dan rumah sendiri merupakan cita-cita setiap orang. Dengan begitu, kedepannya tidak akan kerepotan akan berpindah-pindah tempat karena menggunakan kendaraan sendiri dan bisa tinggal di rumah sendiri. Namun, terkadang terbesit sebuah pertanyaan, mending beli mobil atau rumah?

Pertanyaan tersebut tentu akan membuat banyak orang bingung. Terlebih bagi orang yang memiliki budget pas-pasan. Orang dengan budget pas-pasan tersebut mau tidak mau harus memilih antara beli mobil atau rumah terlebih dahulu.

Nah, agar tidak bingung, silakan pertimbangkan beberapa pon di bawah ini.

Ketahui mana yang masuk kebutuhan primer

Pilih pekerjaan yang buat bahagia
Ketahui mana yang termasuk kebutuhan primer. Photo by Rawpixel

Baik memiliki mobil atau rumah itu sama-sama penting. Namun, jika dipertimbangkan dengan kebutuhan primer, maka rumahlah yang harusnya lebih diutamakan daripada mobil. Rumah bisa dijadikan sebagai tempat untuk istirahat dengan nyaman sedangkan mobil hanya untuk moda transportasi saat kamu bepergian.

Apalagi jika saat ini statusmu masih belum menikah. Rumah bisa jadi pilihan utama yang pas. Jika sudah berkeluarga nanti, kamu tidak perlu berpikir keras untuk mencari tempat tinggal karena sudah punya rumah sendiri.

Perhatikan kondisi budget

Tentukan budget yang diinginkan.
Perhatikan kondisi budget. Photo by @sharonmccutcheon

Periksa kondisi keuangan yang sudah disiapkan untuk membeli salah satu di antara rumah dan mobil. Apakah cukup untuk membelinya secara tunai atau harus mencicil. Jika nominalnya hanya cukup untuk membayar DP, maka kamu harus membayar cicilan tiap bulan sampai lunas.

Jika menghadapi kondisi itu, sudah tentu membeli rumah merupakan keputusan yang terbaik. Apalagi dengan harga jual rumah yang terus meningkat meskipun rumah bekas. Berbeda saat kamu memutuskan untuk membeli mobil. Harga mobil sendiri akan mengalami penyusutan seiring dengan waktu pemakainnya.

Baca juga: 5 Kesalahan Saat Beli Rumah yang Harus Dihindari

Pahami tren harganya lima tahun ke depan

Tidak bandingkan harga.
Pertimbangkan tren harga. Photo by Pexels

Seperti yang sudah disebutkan di atas, harga rumah cenderung mengalami kenaikan tiap tahunnya. Sementara, jika mobil harganya akan mengalami penurunan tiap tahunnya. Apalagi jika semakin lama dipakai, maka harganya semakin terjun bebas meskipun kamu sudah merawatnya dengan baik.

Dengan begitu, kamu harus mengutamakan aset yang memberikan keuntungan karena sejatinya kamu tidak bisa menjamin kondisi finansial akan stabil di masa yang akan datang. Jadikan sebagai aset untuk berjaga-jaga di samping digunakan untuk keperluan pribadi.

Cari tahu alternatif lain

Beli mobil atau rumah?
Cari tahu alternatif lain. Photo by Pixabay

Baik rumah maupun mobil memiliki alternatif lain yang bagus untuk bahan pertimbangan. Alternatif rumah bisa berupa kontrakan, apartemen, atau kos-kosan. Sementara untuk mobil masih ada transportasi umum seperti angkot, kereta, bus, hingga ojek online.

Namun, jika dibandingkan sebenarnya biaya transportasi yang dikeluarkan dalam sebulan lebih kecil. Dengan begitu, seharusnya kamu tahu mana yang sebaiknya diutamakan bukan?

Itulah beberapa poin-poin yang bisa dipertimbangkan jika ingin beli mobil atau rumah. Namun, kembali lagi dengan kebutuhan atau kemampuan finansial masing-masing. Intinya, saat memutuskan untuk membeli salah satunya, harus bisa menguntungkanmu hingga di masa akan datang. Ambil keputusan dengan bijak ya TemanKlik.

Mungkin Anda juga menyukai