8 Produk Pegadaian Syariah yang Perlu Diketahui

Produk pegadaian syariah.
8 produk pegadaian syariah. Photo by Pegadaian Syariah
Waktu baca: 4 menit

Pegadaian syariah adalah suatu lembaga  keuangan yang memiliki prinsip syariah  dan menawarkan fasilitas pembiyaan dan jasa gadai. Pegadaian syariah  memiliki produk yang tawarkan kepada para nasabahnya, tentunya produk pegadaian syariah ini bermanfaat untuk kamu.

Berikut ini daftar produk pegadaian syariah yang perlu kamu ketahui:

Arrum Haji

Produk pegadaian syariah.
Produk pegadaian syariah yaitu arrum Haji. Photo by Pixabay

Bagi kamu yang ingin pergi haji, tetapi terkendala oleh biaya, kamu bisa coba produk yang satu ini. Produk ini menawarkan uang sebesar Rp 25.000.000 yang bisa kamu langsung gunakan untuk membayar biaya haji kamu.

Syarat untuk mendapatkan produk ini, kamu hanya perlu  menyerahkan jaminan emas dengan harga Rp 7.000.000 atau seberat 15 gram. Selain itu kamu pun perlu menyerahkan fotocopy KTP dan memenuhi persyaratan  haji yang berlaku. Setelah semua terpenuhi, kamu pun bisa langsung mendapatkan uang untuk membayar haji.

Arrum BPKB

Produk pegadaian syariah.
BPKB sebagai jaminan. Photo by Cermati

Produk satu ini menawarkan  pinjaman untuk usaha mikro dengan  syarat usaha yang kamu jalankan sudah berlangsung selama 1 tahun. Persyaratan lainnya mengharuskan kamu untuk melampirkan fotocopy KTP, Kartu keluarga (KK), dan BPKP asli.

Lalu berapa lama jangka pinjamannya ? jangka pinjamannya  mulai dari 12,18,24, dan 26 bulan. Kamu pun tidak perlu khawatir karena produk ini bisa didapatkan di 600 outlet pegadaian syariah diseluruh Indonesia.

Amanah

Bonus yang didapatkan saat beli mobil.
Mengambil mobil dengan Amanah. Photo by Pixabay

Kamu bisa mengambil motor maupun mobil dengan produk satu ini dengan dana terbatas karena kamu hanya perlu membayar 20% dari harga motor yang ingin kamu beli atau 25% dari harga mobil yang ingin kamu beli. Sementara itu untuk waktu peminjamannya 12, 18, 24, 36, 48, dan 60 bulan.  Hal ini selaras dengan fatwa Dewan Syariah nasional no 92/DSN/-MUI/IV/2014.

Baca juga: Tips dan Trik Mengatur Keuangan untuk Hadapi New Normal

Rahn atau Gadai Syariah

Dokumen penunjang.
Dokumen penunjang. Photo by Kilas Depok

Jika kamu membutuhkan dana yang cepat cair, kamu bisa menggunakan produk dari  pegadaian syariah yang satu ini. Hal ini dikarenakan produk dari pegadaian syariah satu ini dapat memberikan pinjaman dari mulai Rp 500.000 – Rp 200.000.000 dengan masa pencairan selama 15 hari dan masa pinjaman selama 4 bulan.

Apa persyaratan yang diajukan untuk mendapatkan produk ini? Syarat-syarat yang harus dipenuhi diantaranya, harus melampirkan fotocopy  KTP, emas, BPKB,  dan barang berharga lainnya yang memungkinkan dijadikan jaminan.

Multi Pembayaran Online

Pembayaran online.
Pembayaran online. Photo by Pexels

Produk satu ini memang agak berbeda dengan produk lainnya yang ditawarkan, produk ini menyediakan jasa untuk membayar tagihan listrik, air, telepon, maupun tiket kereta api. Kamu bisa menikmati fasilitas dari multi pembayaran online ini di seluruh  outlite Indonesia.

Konsinyasi Emas

Investasi emas.
Konsinyasi emas. Photo by Pexels

Nasabah yang memakai produk ini dapat jual-titip emas batangan, nasabah akan mendapatkan jatah dari penjualan emas yang dikonsinyasikan. Untuk konsinyasi emas kamu perlu melampirkan fotocopy KTP, SIM, maupun passport. Selain itu kamu pun perlu mengisi dokumen yang telah disediakan oleh pihak pegadaian.

Tabungan Emas

Simpan uang dalam bentuk emas
Tabungan emas. Photo by Pexels

Apakah kamu tertartarik untuk berinvestasasi emas? jika kamu tertarik kamu bisa menggunakan produk ini. Kamu bisa mulai berinvestasi dengan membeli emas senilai  Rp 6000 atau 0.001 gram emas. Kamu pun perlu membuka rekening tabungan  emas dengan membayar Rp 10.000 untuk biaya adminitrasi dan Rp 30.000 untuk fasilitas titipan selama 12 bulan. Selain itu kamu diminta untuk melampirkan fotocopy KTP dan SIM. Ini semua bisa kamu lakukan di outlet terdekat.

Mulia

Perbedaan emas WARIS Sampoerna dan emas Antam.
Emas mulia. Photo by Kumparan

Emas mulia ini sering digunakan untuk investasi jangka panjang karena menguntungkan. Emas ini bisa kamu beli dari mulai 5 gram – 1 KG, untuk pembayarannya bisa dilakukan secara tunai maupun angsuran dengan jangka waktu 3 bulan – 6 bulan.

Dari penjelasan di atas kamu bisa memilih Produk pegadaian syariah  mana yang sesuai dengan kebutuhan kamu, produk tersebut diantaranya Arrum Haji, Arrum BPKB, Amanah, Rahn (Gadai Syariah ), Multi Pembayaran Online, Konsinyasi Emas, Tabungan Emas, dan mulia.

Mungkin Anda juga menyukai