Lebih Murah! Ini Tips Mendapatkan Diskon Mobil Baru untuk Harga Terbaik
Ingin bisa dapat diskon saat beli mobil baru? Kenapa tidak. Asal tahu tips-tipsnya, kamu pasti bisa memiliki mobil impian dengan harga murah. Nah, kalau begitu bagaimana tips mendapatkan diskon mobil baru itu?
Memiliki mobil bukan lagi sekedar keinginan, tapi juga kebutuhan. Terlebih bagi kamu yang dinamis dan punya mobilitas tinggi. Akan tetapi masalahnya, harga mobil tidaklah murah. Jangankan yang baru, mobil seken pun kadang masih cukup tinggi.
Namun itu bukan penghalang untuk kamu membisa beli mobil baru dengan harga lebih terjangkau. Karena dengan memanfaatkan diskon, itu mungkin bisa kamu dapatkan.
Baca juga: 6 Tips Cerdas Menabung untuk Beli Mobil
Tips Mendapatkan Diskon Saat Beli Mobil Baru
Siapa yang tidak mau mendapat diskon? Apalagi untuk mobil baru yang sejak lama ingin dibeli. Nah, untuk itu kamu perlu perhatikan beberapa tips mendapatkan diskon mobil baru berikut untuk mencari harga terbaik:
- Kenali Daerah Dealer yang Akan Kamu Datangi
Maksudnya, ketahui mobil apa yang banyak diminati di daerah tersebut. Ini perlu kamu tahu sebab populasi kendaraan di sana juga patut dipertimbangkan.
Sebagai contoh, di Jakarta Selatan. Daerah tersebut lebih banyak populasi mobil kaum urban. Jenis mobil seperti sedan, city car, SUV hingga MPV mewah adalah yang paling banyak di wilayah seperti ini.
Jadi tentu akan sulit jika kamu cari diskon mobil sejenis itu disana. Beda lagi jika kamu mendatangi dealer di daerah Jakarta Utara misalnya. Diskon besar untuk jenis mobil tersebut mungkin bisa lebih mudah didapatkan.
Pasalnya konsumen di sana lebih banyak mencari kendaraan jenis LOW MPV dan sejenisnya. Jadi praktis dealer harus memaksimalkan jenis mobil yang kurang laku tersebut. Sehingga kemungkinan memberi diskon harga yang menarik.
- Pertimbangkan Waktu Beli yang Tepat
Pada waktu-waktu tertentu, dealer biasanya bisa memberi diskon besar. Seperti pada akhir tahun, saat ada pameran otomotif atau momen-momen khusus. Kamu bisa pertimbangkan beli mobil pada waktu-waktu ini untuk mendapat potongan harga dan beragam promo menarik lainnya.
- Perhatikan Mobil yang Dipajang di Dealer
Dealer pasti memiliki bagian showroom atau ruang pamer. Di mana kendaraan yang kerap dicari atau paling laku akan dipajang disana.
Nah, kuncinya disini ialah lihat jika mobil incaran kamu tidak dipajang. Maka itu tandanya dealer tersebut adalah tempat yang tepat untuk kamu membeli mobil. Kenapa begitu?
Pasalnya jika mobil yang kamu mau tidak dipajang maka bisa diartikan mobil itu kurang laku disana. Jadi seperti pada tips mendapatkan diskon mobil baru yang pertama. Kamu bisa memiliki peluang diberi potongan harga besar.
- Hindari Pembelian Mobil Baru Rilis
Harga jenis mobil yang baru rilis cenderung lebih tinggi. Itu sebabnya disarankan hindari beli mobil saat baru diluncurkan. Kalau pun tertarik dengan mobilnya, mungkin lebih baik kamu tunggu beberapa waktu untuk mendapat diskon.
- Tunjukkan Keseriusan Membeli Mobil
Tips terakhir ialah dengan menunjukkan keseriusan kamu untuk membeli mobil. Jangan menyerah begitu saja jika penjual enggan memberi diskon. Seberapa niat kamu ingin memiliki mobil bisa saja akan diperhitungkan.
Selain itu, ada baiknya pilih karyawan dealer yang terlihat lebih senior. Karena biasanya mereka bisa diajak lebih leluasa soal tawar menawar harga.
Baca juga: 4 Tipe Mobil dengan Pajak Mobil 0 Persen
Yang Perlu Diperhatikan Saat Beli Mobil Baru
Saat hendak membeli mobil baru, tidak hanya soal kualitas yang perlu kamu perhatikan. Menentukan jenis dan tipe mobil, fitur, budget dan sebagainya memang penting. Namun selain itu, beberapa hal berikut juga patut diperhatikan:
- Pilih Dealer Tepercaya
Dealer mobil ada banyak jumlahnya, apalagi di kota-kota besar. Karena itu, kamu perlu pastikan pilih dealer tepercaya. Mintalah rekomendasi dari keluarga atau teman. Atau lebih bagus jika kamu punya kenalan pemilik dealer.
- Harga Pasaran Mobil
sebelum pergi ke dealer, akan lebih baik cari tahu dulu harga terkini mobil yang kamu incar. Tidak sulit, cukup lihat saja lewat internet. Hal ini supaya kamu bisa memperhitungkan harga dan budget yang dimiliki. Juga seberapa besar diskon yang mungkin bisa didapatkan.
- Lakukan Test Drive
Dengan melakukan test drive, kamu bisa memastikan mobil sesuai kemauan atau tidak. Kamu juga jadi bisa lebih yakin sebelum membelinya. Sehingga tidak ada yang dirasa kurang memuaskan nantinya.
Jadi bagaimana, mau cari mobil sekarang? Dengan memperhatikan tips mendapatkan diskon mobil baru di atas, harga terbaik pasti bisa kamu dapat. Tapi ingat, jangan lupa pertimbangkan juga dengan kemampuan budget yang dimiliki.