Punya Bisnis? Manfaatkan Google My Business untuk Promosi
Dalam menjalankan suatu bisnis, sudah pasti butuh promosi agar bisnis yang dijalankan dikenal banyak orang. Sudah banyak sekali media atau platform yang membantumu untuk mempromosikan bisnis yang kamu jalankan. Salah satu platform yang paling membantu ialah Google My Business.
Google My Business ini merupakan aplikasi berbasis web untuk membantu bisnis yang sedang kamu jalankan agar lebih mudah ditemukan oleh pelanggan. Selain itu, platform tersebut dapat dimanfaatkan sepenuhnya tanpa biaya. Makanya, sangat disayangkan jika para pebisnis tidak memanfaatkan Google My Business tersebut.
Selain itu, masih ada manfaat-manfaat lain yang bisa didapatkan pelaku usaha jika menggunakan platform dari Google tersebut. Namun, sebelum masuk ke penjelasan terkait manfaatnya, kali ini akan dijelaskan terlebih dahulu apa itu Google My Business.
Apa itu Google My Business?
Google My Business atau biasa disingkat GMB ialah sebuah platform dari Google yang dapat memberikan berbagai info terkait profil perusahaan atau bisnis yang dijalankan. Biasanya, ulasan atau info akan muncul di bagian atas atau samping, lengkap dengan penunjuk arah. Hal itulah yang memudahkan calon konsumen untuk menemukan lokasi perusahaan atau bisnis melalui Google.
Adapun bagi pelaku bisnis, bisa mengelola informasi terkait usahanya di Dasbor Google My Business. Bahkan, mereka juga bisa memonitor interaksi pengunjung hanya dengan Google+ Page dan postingan yang ada di dalamnya.
Manfaat GMB Bagi Para Pengusaha
Bagi pengusaha, Google My Business memiliki beragam manfaat yang bisa dinikmati. Berikut manfaat dari platform tersebut:
1. Dipromosikan langsung oleh Google Maps
Dengan mendaftar melalui GMB, nantinya usahamu secara otomatis akan terdaftar di Google Maps yang bisa dilihat dan diakses oleh pengguna smartphone secara global. Siapapun yang ingin mencari informasi terkait usahamu pasti akan mudah menemukannya dengan Google Maps.
Namun, sebelumnya kamu harus mengirimkan alamat dan nama usaha yang dijalankan agar bisa terdaftar. Nantinya, pihak Google akan memastikan tempat usaha itu benar ada. Tenang saja, tidak ada biaya yang dikenakan untuk hal itu.
2. Mendapatkan Review bisnis Anda
Dengan GMB, nantinya usahamu bisa mendapatkan review, di mana review ini digunakan untuk meningkatkan kepopuleran bisnis yang sedang dijalankan. Semakin bagus review yang didapatkan, maka kemungkinan orang-orang menemukan tempat usaha tersebut juga makin mudah.
3. Meningkatkan pengunjung yang datang
Dengan memanfaatkan fitur dari Google Maps, traffic pengunjung ke tempat usahamu bisa meningkat. Hal itu juga bisa menjadi ajang promosi untuk membangun sebuah brand. Bahkan, platform ini juga menawarkan layanan untuk membuat website gratisan dengan mudah.
4. Mengelola jam kerja secara online
Sebagai suatu bisnis, sangat penting para pelanggan mengetahui jam kerjanya. Sebab, jika informasi jam kerja tidak jelas maka lama kelamaan pelanggan akan malas mengunjunginya. Dengan platform ini, kamu bisa mengatur jam kerja secara online. Dengan begitu, kamu bisa melakukan perubahan dengan mudah.
Selain itu, fasilitas ini juga sangat bermanfaat bagi pelanggan. Sebab, mereka jadi lebih tahu kapan usaha atau bisnis yang ingin dikunjungi akan buka.
Itulah manfaat yang bisa dirasakan oleh pengusaha jika menggunakan Google My Business untuk membantu promosi usahanya. Jika sudah menggunakan platform tersebut, kamu harus rajin untuk melakukan update terkait informasi dari usahamu. Hal itu dilakukan agar nantinya pengunjung bisa meningkat.