Apapun Gol Bisnismu, Pelajari Cara Capai Target Tahunan Ini
Setiap pebisnis pasti ingin tahu bagaimana cara capai target tahunan. Namun, apakah semuanya bisa mencapai target yang sudah mereka tentukan? Faktanya tidak. Lebih parah lagi, terkadang ada perusahaan yang sama sekali tidak memiliki target. Mereka hanya menjalankan bisnis seadanya saja.
Untuk yang ingin mengembangkan bisnis 10 atau 20 kali lebih cepat, kamu perlu menentukan target bisnis. Ini merupakan gol yang ingin kamu capai, bisa bulanan atau tahunan. Biasanya, yang paling sering dipakai adalah target tahunan. Lalu, target tersebut di breakdown menjadi target bulanan atau semesteran.
Lalu, bagaimana cara agar kamu bisa capai target tahunan perusahaan?
Perjelas Target Bisnismu
Sebelum mempelajari bagaimana cara target tahunan, kamu perlu tentukan dulu apa target bisnismu. Lebih jelas lagi, berapa sih keuntungan perusahaan yang ingin kamu dapatkan selama akhir tahun mendatang. Ini yang perlu diperjelas. Menentukan target bisnis memang terdengar mudah. Hanya saja, terkadang orang tidak masuk akal dalam menentukan target. Bisa dikatakan ia terlalu muluk-muluk untuk mencapai gol yang ingin dicapai.
Tentu bermimpi itu boleh. Memasang target yang tinggi itu bagus untuk menaikkan motivasi. Hanya saja, jika target tidak realistis dan akhirnya benar-benar tidak bisa tercapai, ujung-ujungnya justru demotivasi. Bukannya termotivasi tapi justru tidak punya motivasi.
Untuk itu, perjelas apa target bisnismu. Dan pastikan target tersebut realistis untuk dicapai. Kamu perlu mempertimbangkan setidaknya dua hal. Yang pertama, kemampuan SDM perusahaan. Yang kedua, kondisi market saat ini hingga proyeksi tahun depan. Dengan mempertimbangkan dua hal tersebut, kamu akan bisa menentukan target yang realistis dan jelas untuk dikejar.
Jadi, apa target bisnis kamu di akhir tahun mendatang? Atau berapa digit profit yang kamu ingin dapatkan di tahun mendatang?
Baca juga: Memahami Market Size Adalah Instrumen Penting Dalam Mengelola Bisnis
4 Tips Agar Target Tahunan Bisnismu Tercapai
Setelah menentukan target bisnis, saatnya kamu pelajari bagaimana cara capai target tahunan. Setidaknya 4 tips berikut ini akan sangat membantu untuk memastikan target bisa benar-benar kamu dapatkan.
Apa saja itu?
- Bikin Timeline
Kamu sudah memiliki target tahunan, bukan? Jika sudah, kamu perlu membuat timeline. Ini seperti jalan panjang selama satu tahun mendatang yang kamu akan lalui.
Kamu bisa membuat satu garis lurus yang menggambarkan jalan selama satu tahun. Di tengah jalan tersebut, terdapat titik-titik yang menggambarkan bulan. Titik tersebut merupakan capaian bulanan yang harus kamu dapatkan. Dengan cara ini, kamu bisa lebih mudah untuk mengoreksi apakah perkembangan bisnis sudah sesuai dengan yang diinginkan untuk capai target tahunan? Jika sudah, kamu bisa tenang. Namun, jika tidak, harus ada hal yang perlu dikoreksi. Jangan sampai apa yang dikerjakan tidak membuatmu dekat dengan target bulanan yang sudah ditentukan.
- Adaptif
Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, ada dua hal yang menentukan apakah kamu bisa capai target bisnis tahunan atau tidak. Salah satunya adalah kondisi market. Bagaimana jika kondisi market berubah? Ketika ada perubahan di market, maka kamu harus adaptif. Kamu harus mengubah beberapa hal sehingga sesuai dengan perkembangan market. Misalnya saja perubahan perilaku pasar, cara marketing, dan lain sebagainya.
Itu artinya kamu harus siap untuk belajar. Tidak ada kata berhenti untuk belajar. Apalagi dalam hal bisnis. Tidak ada yang sifatnya statis. Semuanya dinamis. Bahkan, di era digital seperti saat ini, perubahan begitu cepat dan signifikan. Jika kamu ingin capai target tahunan, maka yang paling penting adalah adaptif.
- Perkuat Hubungan dengan Customer
Ada yang bilang paling susah itu memulai bisnis. Itu benar sekali. Namun, jangan salah. Mempertahankan bisnis juga tak kalah susah lho. Saat bisnismu sudah mulai berjalan, kamu harus mempertahankannya. Caranya bagaimana? Caranya dengan membuat hubungan yang kuat dengan customer. Kamu harus tahu customer kamu bisa menjadi agen marketing bisnis kamu lho. Jika mereka puas dengan layanan atau suka dengan produk yang kamu jual, mereka tidak akan ragu untuk merekomendasikan kepada orang lain. Bukankah ini cara marketing yang murah dan efektif?
Untuk itu, penting sekali bagi kamu untuk memperkuat hubungan dengan customer. Caranya bermacam-macam. Misalnya saja mengirimkan ucapan selama ulang tahun di hari kelahirannya. Cara ini bisa kamu lakukan ketika sudah mendapatkan database customer. Jadi, kamu perlu membuat database customer, bukan hanya nama dan nomor handphone tapi juga tempat tanggal lahir mereka.
Cara yang lain adalah dengan mengirimkan promo di hari tertentu. Misalnya saja promo hari kemerdekaan, promo untuk pembelian ke sekian, atau promo hari ulang tahun customer. Ini akan membuat customer terkesan dan semakin loyal.
- Berikan Inovasi
Promosi bisa diberikan oleh siapa saja, termasuk kompetitormu. Apakah kamu akan terus menerus perang harga promo? Tentu saja tidak. Bagaimanapun juga, ada beberapa digit keuntungan yang perlu kamu capai. Ingat ya.
Akan lebih baik jika kamu juga memikirkan inovasi. Misalnya saja, ketika kamu menjual produk, tawarkan produk dengan tambahan tertentu. Atau kamu bisa tawarkan varian baru. Ini juga tak kalah penting dibandingkan dengan promo untuk membuat customer semakin loyal dengan bisnismu.
Itulah 4 cara capai target bisnis tahunan yang bisa kamu terapkan. Tentu ada banyak lagi tips lainnya. Namun, 4 tips tersebut sudah cukup untuk membuat kamu lebih mudah mencapai target bisnis yang sudah ditentukan.