Menu Kedai Kopi Kekinian yang Harus Dicoba dan Peluang Bisnisnya
Kedai kopi kekinian saat ini memang sudah sedang trend di Indonesia. Tempat ini menjadi tongkrongan anak muda yang hits. Oleh sebab itu, apabila ingin membuka kedai kopi kamu harus memperhatikan beberapa hal penting. Salah satunya adalah menu kedai kopi kekinian.
Menu tersebut perlu dibuat sesuai dengan preferensi konsumen. Kamu perlu melakukan riset untuk membuat daftar menu kopi di cafe yang cocok dan laris di pasaran. Untuk itu, berikut akan dijelaskan peluang bisnis kedai kopi dan berbagai menu kedai kopi kekinian.
Peluang Bisnis Kedai Kopi
Sebelum beranjak pada berbagai menu yang cocok dan direkomendasikan untuk ada di kedai, terlebih dahulu ketahui peluang bisnis kedai kopi ini. Ada beberapa alasan kenapa peluang kedai kopi menjanjikan, yaitu sebagai berikut:
1. Punya Pasar yang Luas
Bisnis coffee shop punya pasar yang sangat luas dan banyak peminatnya. Ada banyak kalangan baik kelas atas maupun bawah suka dengan kopi.
Selain itu, kedai kopi tidak hanya disukai oleh orang dewasa, tetapi juga para remaja karena tersedia juga menu kedai kopi kekinian yang cocok untuk usia mereka.
2. Omzet Harian Mudah Didapat
Keuntungan dari berbisnis kedai ini cukup menggiurkan karena kamu bisa mendapatkan omzet per hari yang besar. Umumnya, kedai kopi jarang sepi peminat terutama di hari libur.
Banyaknya masyarakat yang sering minum kopi di pagi dan malam hari membuat kedai kopi memiliki pendapatan yang besar.
3. Hanya Butuh Menu Sederhana
Bisnis coffee shop terbilang lebih mudah karena menunya cukup sederhana sehingga tidak butuh koki yang profesional atau belajar dalam jangka waktu lama untuk membuat sajian yang ada di kedai kopi. Contoh menu coffee shop akan dijelaskan di bawah ini.
4. Hanya Butuh Tempat yang Nyaman
Alasan berikutnya kenapa kedai kopi adalah peluang bisnis terbaik karena tidak perlu memikirkan tempat yang mewah tetapi cukup dengan yang membuat pelanggan merasa nyaman. Penting untuk memilih lokasi yang strategi dan ramai pengunjung.
Kamu juga bisa membuatnya dengan konsep yang sederhana karena saat ini banyak tren masyarakat Indonesia yang suka kuliner sederhana.
Berikan fasilitas pendukung seperti WiFi gratis, colokan, dan ornamen yang estetik.
Baca juga: Mau Tahu di Mana Saja Daerah Penghasil Kopi di Indonesia?
Menu-menu di Kedai Kopi Kekinian
Berikutnya, kita akan membahas macam macam minuman kopi yang populer saat ini dan berbagai menu yang biasanya ada di kedai kopi.
1. Espresso
Salah satu nama menu kopi unik yang sering dipesan adalah Espresso. Jenis kopi ini memiliki aroma yang kuat karena berasal dari kopi murni dan tidak menggunakan tambahan apapun. CIrinya yaitu berwarna hitam dan ada buih putih.
2. Cappuccino
Menu kedai kopi kekinian selanjutnya adalah cappuccino yang termasuk minuman khas Italia. Resep kopi kekinian untuk jualan ini terbuat dari bahan utama susu dan espresso dengan perbandingan 1:1. Rasanya gurih dah tidak terlalu pekat sehingga cocok untuk anak muda.
Di atasnya diberi foam susu yang bisa dibentuk-bentuk disertai dengan tambahan bubuk coklat untuk menambah kesan estetik dan kaya akan rasa.
3. Latte
Menu kopi terlaris selanjutnya yaitu latte. Tampilan latte dan cappuccino ini hampir sama tetapi memiliki perbedaan yang jelas karena racikannya yang beda. Untuk latte sendiri rasio espresso dan susu yaitu 2:1.
Banyak yang menyukai kopi ini karena memiliki rasa yang ringan sehingga disukai oleh anak remaja. Selain itu, tampilannya yang menarik dengan berbagai motif yang cantik membuat kedai kopi menjadi lebih ramai dikunjungi.
4. Americano
Nama menu kopi selanjutnya adalah Americano yang memiliki rasa yang lebih pekat sehingga dikenal juga dengan long black. Cara membuatnya adalah dengan mengencerkan espresso dengan air menggunakan perbandingan 2:3.
5. Pastry
Tidak hanya menyediakan kopi saja, di kedai ini kamu juga perlu menyiapkan makanan ringan sebagai teman pendamping kopi yang tepat.
Makanan apa saja yang ada di cafe? Salah satunya adalah pastry yang banyak diminati. Kue ini mempunyai rasa gurih dan asin sehingga akan cocok jika bersama kopi.
6. Kue-kuean
Ada juga pelanggan yang ingin ke kedai kopi sambil menikmati sesuatu yang manis. Oleh sebab itu, kamu bisa menyiapkan menu kue-kuean dengan rasa yang manis untuk pendamping minum kopi.
Contohnya adalah red velvet, brownies, kue coklat, dsb. Makanan ini banyak dipilih untuk menetralisir rasa pahit dari kopi.
7. Gorengan
Di warung kopi, tentu kamu biasa melihat ada gorengan yang juga dijual. Ini memang makanan yang paling mainstream dan cocok untuk menu kedai kopi sederhana. Jadi, kamu juga bisa menambahkannya ke dalam menu kedai kopi kekinian.
Cobalah untuk menyediakan gorengan favorit banyak orang untuk ditambahkan ke dalam menu.
8. French Fries atau Kentang Goreng
Anak muda millennial seringkali memesan kentang goreng karena cocok untuk makanan saat ngobrol santai. Rasa lapar juga dapat diganjal dengan memakan makanan ringan ini. Rasanya yang gurih dan murah membuat kentang goreng sering dipesan di kedai kopi.
9. Mie Instan
Menu kedai kopi kekinian terakhir yaitu mie instan. Makanan sejuta umat ini adalah menu yang tidak boleh dilewatkan. Banyak pelanggan yang suka memilih mie instan karena simpel, murah, dan membuat kenyang.
Demikian berbagai menu kedai kopi kekinian yang bisa menjadi inspirasi kamu untuk menambahkannya ke dalam menu. Kamu perlu mempertimbangkan kelebihan dan kekurangan coffe shop dengan baik.