Mengenal E Wallet, Solusi Transaksi Praktis Menggunakan Aplikasi Smartphone

transaksi e wallet
Mengenal E Wallet, Solusi Transaksi Praktis Menggunakan Aplikasi Smartphone. Photo by Pexels
Waktu baca: 4 menit

Teknologi terus memberikan inovasi–inovasi yang memberikan banyak kemudahan bagi manusia modern. Salah satu cabang teknologi yang berkembang sangat pesat adalah teknologi digital. Aplikasi teknologi digital pada berbagai bidang salah satunya berwujud e wallet.

Apa itu e wallet dan apa sajakah manfaatnya? Pertanyaan tersebut bisa kamu temukan jawabannya dengan terus membaca artikel ini.

Apa itu E Wallet?

E wallet atau kadang juga disebut dengan electronic wallet atau dompet digital merupakan sebuah layanan yang berfungsi untuk melakukan transaksi keuangan. Sehingga bisa dikatakan bahwa E wallet adalah layanan keuangan digital yang dapat digunakan untuk melakukan transaksi pembayaran atau digunakan untuk menerima transaksi pembelian. Layanan keuangan digital ini juga bisa digunakan untuk menyimpan dana yang nantinya bisa dipakai untuk bertransaksi.

E wallet bisa sangat memudahkan penggunanya untuk melakukan transaksi melalui media online dengan memakai gawai atau perangkat smartphone. Cara kerja dompet digital ini adalah melakukan penyimpanan dana secara online dengan format saldo elektronik. Pengisian saldonya dilakukan dengan cara melakukan top up.

Lalu apa artinya top up? Top up adalah mekanisme mengisi saldo dalam e wallet dengan cara mengonversi atau menukar uang konvensional menjadi uang digital yang tersimpan di dalamnya. 

Keterlibatan e wallet dalam transaksi keuangan sehari–hari merupakan salah satu bagian dari adaptasi teknologi yang terjadi di masyarakat. Semakin mudah dan seringnya aplikasi ini digunakan salah satunya akibat afiliasi aplikasi tersebut dengan beragam sektor bisnis yang berhubungan langsung dengan publik.

Beberapa bentuk afiliasi ini adalah kerja sama dengan e-commerce ataupun dengan lapak konvensional sehingga memungkinkan transaksi keuangan elektronik dilayani melalui gerai–gerai tersebut.

Mengenal Kelebihan E Wallet

Meningkatnya jumlah pengguna dompet elektronik salah satunya disebabkan karena layanan ini menawarkan banyak kelebihan dan kemudahan. Ada beberapa kelebihan dan kemudahan yang bisa diperoleh penggunanya dalam melakukan beragam transaksi keuangan. Berikut ini beberapa kelebihan dan keuntungan yang bisa diperoleh dari penggunaan dompet digital.

  • Aman dari Uang Palsu

Salah satu kelebihan utama yang ditawarkan oleh penggunaan dompet digital adalah terbebas dari masalah atau risiko uang palsu ketika bertransaksi. Hal ini disebabkan karena tidak adanya keterlibatan uang konvensional ketika transaksi dengan dompet digital dilakukan. 

Sedangkan dari sisi keamanan, aplikasi dompet digital saat ini berani menjamin keamanan bertransaksi yang dilakukan oleh penggunanya. Selain faktor keamanan yang sangat baik, bahkan ada layanan aplikasi dompet digital yang bersedia memberi jaminan uang kembali jika terjadi kebocoran dana melalui layanan aplikasi tersebut.

  • Transaksi Praktis tanpa Kerepotan Kembalian

Kelebihan lain dari transaksi keuangan dengan menggunakan e wallet adalah tidak lagi harus memusingkan uang kembalian. Transaksi dengan memakai dompet digital bisa diatur secara presisi untuk melakukan pembayaran secara pas atau sesuai dengan besarnya tagihan. Kelebihan ini merupakan sebuah keuntungan yang bisa dirasakan oleh kedua belah pihak yang bertransaksi.

  • Transaksi yang Cepat

Melakukan pembayaran dengan memakai e wallet bisa jauh lebih cepat jika dibandingkan dengan menggunakan uang konvensional, terlebih lagi jika transaksi melibatkan nominal uang yang besar sehingga membutuhkan proses menghitung uang untuk memastikan kesesuaian nominal yang ditransaksikan.

Transaksi memakai dompet digital cukup dengan melakukan scan atau pemindaian barcode yang disediakan pihak penjual. Kode tersebut akan menunjukkan secara presisi jumlah uang yang harus dibayar oleh konsumen dengan menggunakan aplikasi dompet digital sehingga tidak perlu mengeluarkan dompet dan menghitung uang.

  • Lebih Higienis

Uang konvensional sebagai benda fisik yang digunakan bertransaksi memiliki risiko besar sebagai media penularan penyakit. Hal ini sangat terasa selama dunia mengalami pandemi akibat virus COVID-19. Penggunaan dompet digital bisa memungkinkan penggunanya untuk tidak lagi perlu menyentuh uang fisik dan meminimalkan kontak fisik ketika bertransaksi keuangan.

  • Kepraktisan Tinggi 

Perangkat smartphone umumnya sudah menjadi benda yang tidak pernah ditinggalkan oleh penggunanya. Ukuran yang kecil dan memiliki banyak fungsi membuat gawai menjadi bagian dari kehidupan manusia modern. Melakukan pembayaran dengan memakai gawai merupakan cara yang sangat praktis dan bisa menjadi solusi ketika dompet hilang ataupun tertinggal.

  • Catatan Transaksi Lengkap

Seseorang yang bertransaksi dengan uang konvensional kadang kala lupa sudah mengeluarkan uang dalam jumlah berapa, kondisi tersebut bisa dihindari jika memakai dompet digital karena setiap transaksi akan tercatat. Riwayat transaksi bisa diakses secara lengkap untuk mengetahui jumlah dan waktu transaksi serta pihak yang diajak bertransaksi.

Itulah beberapa kelebihan yang bisa diperoleh dari penggunaan dompet digital dalam memberikan layanan transaksi keuangan.

Baca juga: Layanan Bank Digital Bukan Hanya Registrasi dan Transaksi Online

Kekurangan E Wallet

Meskipun memiliki banyak kelebihan, dompet digital juga tetap memiliki beberapa kekurangan. Berikut ini beberapa kekurangan dompet digital yang sebaiknya kamu tahu.

  • Keterbatasan Merchant atau Gerai

Tidak semua penjual atau merchant bisa memberi layanan transaksi dengan memakai e wallet. Hanya gerai atau merchant yang sama–sama memakai aplikasi ini saja yang bisa diajak bertransaksi menggunakan media dompet digital ini.

  • Biaya Transaksi

Hampir semua layanan dompet digital memberikan beban administrasi dari layanan transaksi keuangan yang dilakukan pada penggunanya. Cermati besarnya potongan atau biaya transaksi dari dompet digital sebelum menggunakannya.

  • Konsumtif

Kemudahan dalam melakukan transaksi dengan memakai e wallet bisa membuat penggunanya menjadi lebih konsumtif. Hal ini merupakan reaksi psikologis yang mempengaruhi perilaku pengguna ketika memperoleh kemudahan dalam melakukan sesuatu.

Mengetahui Perbedaan E Wallet vs E Money

Selain istilah e wallet sering pula didengar istilah e money dalam dunia keuangan. Ternyata keduanya merupakan entitas yang berbeda meski sama-sama bisa digunakan untuk transaksi keuangan secara digital. 

Perbedaan pertama antara e wallet dan e money adalah skema layanan transaksi yang dilakukan. E money memberikan layanan transaksi berbasis chip yang tertanam pada sebuah kartu. Sedangkan dompet digital bekerja dengan basis server yang memberi layanan melalui media aplikasi.

E money bisa digunakan tanpa kebutuhan koneksi dengan internet. Sedangkan transaksi menggunakan dompet digital harus terkoneksi dengan internet karena aplikasi harus mengakses server untuk layanan transaksi tersebut.

Perbedaan yang kedua adalah jumlah saldo. Layanan e money di Indonesia umumnya membatasi saldo hingga jumlah 1 juta Rupiah saja. Sedangkan layanan e wallet bisa diisi saldo hingga jumlah 10 juta Rupiah.

Faktor fleksibilitas penggunaan menjadi pembeda ketiga antara e money dan e wallet. E money lebih umum digunakan pada merchant besar karena umumnya berafiliasi dengan bank. E money bisa dipakai bertransaksi di minimarket, stasiun pengisian BBM, pembayaran tiket hingga membayar tol; sedangkan layanan–layanan tersebut belum bisa menggunakan e wallet.

Beberapa instrumen pembayaran berikut yang masuk kategori e wallet adalah GoPay, OVO, Link Aja dan Dana yang semuanya sudah cukup umum dipakai untuk bertransaksi. Sedangkan yang termasuk e money antara lain Flazz, BRIZZI dan Tap Cash.

Beberapa Contoh E Wallet di Indonesia

Ada beberapa layanan dompet digital Indonesia yang sudah sangat populer dan umum digunakan di Indonesia. Salah satunya adalah GoPay yang berafiliasi dengan GoJek. Sedangkan dompet digital OVO memiliki afiliasi dengan Grab. Beberapa layanan dompet digital lain yang juga cukup populer antara lain Dana, LinkAja dan iSaku. Semuanya memiliki skema layanan yang serupa dalam memberikan layanan transaksi keuangan menggunakan media aplikasi di perangkat smartphone.

Pertanyaan mengenai apa itu e wallet dan hal–hal lain yang berkaitan dengan layanan keuangan digital tersebut semoga bisa terjawab setelah membaca artikel singkat ini.

Mungkin Anda juga menyukai