Inilah Tips Beli Mobil Baru Agar Dapat Harga Terbaik

Beli mobil dengan harga terbaik
Tips membeli mobil baru agar dapat harga terbaik. Photo by Pixabay
Waktu baca: 4 menit

Kendaraan saat ini sudah menjadi kebutuhan, apalagi buat kamu yang dinamis, tinggal dan bekerja dengan jarak yang cukup jauh. Mobilitas yang tinggi jadi alasan untuk membeli kendaraan, baik motor ataupun mobil. Jika dilihat dari kenyamanan dalam berkendara, mobil jadi pilihan yang unggul daripada motor. Dengan mengendarai mobil, kamu akan terhindar dari kehujanan dan kepanasan. Namun, saat kamu memutuskan untuk membeli mobil bukanlah hal yang mudah karena harga yang cukup mahal.

Maka dari itu, banyak orang yang memutuskan untuk membeli mobil second. Atau jika ingin tetap beli mobil baru, dipastikan mereka akan membelinya secara kredit. Namun pada dasarnya, saat membeli mobil baik kredit atau tunai tetap harus memperhatikan beberapa hal yang bisa membuat pembeli lebih untung. Hal yang bisa kamu lakukan dimulai dari sebelum pergi ke showroom atau tempat penjualan mobil hingga saat berada ke showroom.

Berikut beberapa hal yang bisa kamu lakukan untuk dapat keuntungan saat beli mobil baru.

Persiapan sebelum pergi ke showroom mobil

Persiapan
Persiapan sebelum menuju ke showroom. Photo by @dre0316

Sebelum menuju ke showroom, ada beberapa hal yang harus kamu siapkan. Hal itu dilakukan agar kamu bisa mendapatkan penawaran terbaik serta menguntungkan. Berikut persiapan yang bisa kamu lakukan.

Gali info terkait harga pasaran mobil

Di era digital di mana semuanya serba online, informasi apapun mudah didapatkan, termasuk informasi terkait harga mobil terkini. Maka dari itu, kamu bisa mulai mencari-cari info harga mobil yang diinginkan melalui internet. Dengan begitu, kamu tidak membeli mobil dengan nominal yang jauh dari harga pasaran.

Baca ulasan terkait mobil yang diinginkan

Baca ulasan
Baca ulasan terkait mobil yang ingin dibeli di internet. Photo by Stocksnap

Selain mencari info terkait harga, kamu juga bisa membaca ulasan terkait mobil yang diinginkan. Info seperti itu bisa kamu temukan di internet. Dengan begitu, kamu bisa mengetahui apa saja kekurangan dan kelebihan mobil yang diinginkan.

Perhitungkan biaya perawatan mobil

Selain mempertimbangkan biaya untuk membeli mobil baru, kamu juga harus mempertimbangkan dan memperhitungkan biaya untuk merawat mobil yang akan dibeli. Setiap mobil sudah pasti memiliki biaya perawatan dan tambahan yang berbeda, tergantung dari faktor iritnya bahan bakar, service bulanan, suku cadang, dan lain-lainnya.

Pilih showroom yang terpercaya

Sebelum memutuskan akan mendatangi showroom mobil, tentukan terlebih dahulu showroom yang ingin kamu tuju. Utamakan untuk memilih showroom yang terpercaya. Kamu bisa minta rekomendasi dari teman, keluarga, atau tetangga. Lebih untung lagi jika ada salah satu orang terdekatmu kenal dengan pemilik showroom mobil itu. Bisa jadi, kamu mendapatkan bonus-bonus menarik dan harga spesial.

Saat sudah berada di showroom

Showroom untuk beli mobil baru
Pilih showroom mobil yang bisa kamu kunjungi. Photo by Pixabay

Setelah mendapatkan semua info di atas, kamu bisa langsung menuju ke showroom mobil yang diinginkan. Namun, kamu jangan asal mendatangi showroom itu saja. Kamu harus memiliki beberapa strategi seperti di bawah ini agar kamu bisa dapat harga yang paling bagus.

Tentukan waktu yang tepat

Memang sebenarnya kamu bisa kapan saja untuk membeli mobil. Namun, dari hasil survey, waktu yang terbaik untuk membeli mobil adalah pada akhir tahun atau saat ada acara pameran mobil. Karena biasanya penjual akan memberikan banyak promo dan diskon harga yang menarik.

Pilih mobil sesuai kebutuhanmu

Pilih mobil sesuai kebutuhan
Pilih mobil yang sesuai dengan kebutuhanmu. Photo by Pexels

Saat sudah sampai di showroom tujuanmu, langsung tanyakan terkait mobil yang ingin kamu beli. Jangan sampai tergoda dengan tawaran mobil lain dari sales di showroom. Teguhkan pendirianmu untuk membeli mobil sesuai kebutuhan. Jangan lupa untuk memilih mobil dengan fitur yang tepat guna. Misalnya, kamu yang tinggal di daerah pegunungan bisa membeli mobil jip.

Jangan lupa tawar di bawah budget

Jangan pernah menawar harga mobil pas dengan budget yang kamu miliki. Kamu harus mulai menawarnya di bawah nominal dana yang sudah dianggarkan untuk membeli mobil. Namun, jangan pula terlalu jauh dari harga tawaran yang diberi oleh pihak showroom.

Jangan sebut dana yang kamu siapkan

Jangan menyebut total dana yang kamu miliki untuk membeli mobil saat bernegosiasi karena itu akan melemahkan posisi tawar yang kamu berikan. Misalnya kamu memiliki dana sebesar Rp 300 juta, maka jangan katakan kamu ingin mencari mobil dengan harga Rp 300 juta. Jika kamu menyebutkan total dana yang kamu miliki, besar kemungkinan kamu akan ditawari mobil dengan harga yang pas atau harga yang mendekati total danamu tersebut. Kamu tidak bisa menawar dan maksimum dana yang dimiliki sudah terpakai semua.

Tukar tambah mobil lama-mu

Bila sebelumnya kamu sudah punya mobil dan ingin membeli yang baru, maka kamu bisa menggunakan sistem tukar tambah. Biasanya sistem itu disediakan oleh beberapa showroom mobil. Jika menurutmu harga yang diberikan untuk mobil lamamu dirasa terlalu jauh, kamu bisa menjualnya ke orang lain barangkali tawaran bisa lebih tingga sehingga uang tersebut bisa dipakai untuk tambahan membeli mobil baru.

Itulah beberapa tips yang bisa kamu ikuti saat memutuskan untuk beli mobil baru. Jangan terlalu terburu-buru dalam membeli mobil baru. Cermat memilih dan memperhitungkan segalanya agar bisa mendapatkan keuntungan.

Mungkin Anda juga menyukai