9 Cara Meningkatkan Engagement Instagram Secara Organik: Mudah dan Praktis!

Cara Meningkatkan Engagement Instagram
9 Cara Meningkatkan Engagement Instagram Secara Organik: Mudah dan Praktis! Photo by @georgiadelotz
Waktu baca: 4 menit

Instagram menjadi salah satu media sosial yang tepat untuk bisnis. Jika kamu menggunakan akun bisnis harus tahu cara meningkatkan engagement Instagram. Sebetulnya ada hubungan apa antara engagement dan bisnis Instagram?

Jika engagement bagus dan tinggi, secara otomatis ramai interaksi. Algoritma Instagram akan merespon dengan cepat bahkan dapat menampilkan dalam explore. Dengan begitu jangkauan lebih luas dan memiliki potensi dalam meraih lebih banyak audiens.

9 Cara Meningkatkan Engagement Instagram

Tahukah kamu apa itu engagement Instagram? Secara sederhana engagement IG adalah sejauh mana postingan Instagram menjangkau lebih banyak audiens. 

Semakin tinggi rate-nya maka akan sering muncul dalam postingan top dan dilirik lebih banyak audiens karena muncul dalam timeline.

Selama ini ada banyak cara menaikkan insight Instagram guna meningkatkan rate dengan membeli followers atau membayar untuk komen dan like. Meskipun dampaknya cepat tapi hal tersebut tidak tahan lama. Lagipula Instagram tidak mentoleransi bot seperti itu.

Jika terlalu banyak bot, bisa jadi akun Instagram kena banned dan kamu tidak dapat melakukan aktivitas di sana. Sebaiknya menaikkan engagement TikTok atau Instagram dengan cara organik meskipun membutuhkan waktu dan tidak instan.

Baca juga: Tools Instagram Gratis yang Mempermudah Kamu dalam Online Marketing

Adapun cara meningkatkan engagement Instagram yang praktis dan mudah kamu lakukan antara lain adalah:

1. Konten Berkualitas

Posting konten berkualitas menjadi modal awal dalam meningkatkan engagement Instagram. Hanya dalam beberapa detik awal, akan terlihat seberapa menarik konten kamu bagi orang lain.

Untuk menghasilkan konten berkualitas bisa perhatikan hal berikut ini.

  • Posting keunikan sesuai tema dari akun Instagram milikmu. Bisa jadi tentang hewan lucu, gaya hidup atau tips menarik keseharian yang berguna untuk orang lain.
  • Foto dan video terbaik meskipun tidak menggunakan kamera mahal cukup dengan HP saja. Kamu hanya perlu melakukan editing terbaik sehingga hasilnya menarik pengguna lain.
  • Caption menarik dan inspiratif agar orang yang melihat langsung tertarik dan follow akun kamu.

Kualitas konten akan berpengaruh sejauh mana orang penasaran dengan akun yang kamu miliki. Hal ini akan meningkatkan engagement secara otomatis.

2. Jangan Abaikan Hestek

Selain followers yang tahu berbagai postinganmu ada cara lain untuk menjangkau audiens lebih luas, yaitu hashtag atau hestek. Pemilihan hestek yang benar dapat menjaring lebih luas algoritma media sosial.

Namun, perlu kamu ingat jangan sampai salah dalam menuliskan hestek. Kesalahan satu atau dua huruf bisa tidak sesuai dengan konten yang diposting. Perhatikan pula agar hestek sesuai postingan. 

Misalnya kamu posting tentang resep gulai jangan sampai memilih hestek sepatu. Ketidakcocokan ini menimbulkan kerancuan dan tidak nyambung antara hestek dan konten yang  kamu posting. 

Gunakan lebih banyak hestek tapi yang relevan untuk hasil engagement optimal. Untuk melihat bagaimana akunmu meraih banyak audiens dengan cek insight Instagram. Pada akun bisnis dapat langsung mengetahuinya dengan klik pada tulisan insight kiri bawah postingan.

3. Cek Postingan Top

Langkah berikutnya dalam meningkatkan engagement Instagram dengan cek postingan paling top. Mengetahui konten  paling top akan mempermudah kamu untuk merencanakan ide kreatif konten selanjutnya.

Jika suatu konten masuk kategori top artinya banyak yang menyukai konten sejenis. Caranya dengan melihat love, komen dan banyak yang memutarnya jika berbentuk video. 

Kamu dapat melakukan analisa sendiri apabila konten tersebut menjangkau dan banyak disukai audiens. Bagaimana jenis kontennya, caption dan jenis hestek apa saja yang dipakai.

4. Posting Lebih Banyak Tema Top

Dengan mengetahui tema top 2021 dan lebih disukai banyak orang, alangkah baiknya kamu mulai membuat konten sejenis. Sejenis bukan berarti sama tetapi memiliki tema sejenis dan banyak disukai audiens.

5. Posting Saat Ramai

Posting konten saat ramai adalah cara meningkatkan engagement Instagram berikutnya yang harus kamu lakukan. Ada saat tertentu pengguna Instagram begitu ramai dalam media sosial tersebut. Misalnya saja saat jam makan siang istirahat kantor atau pagi hari.

Itulah saat tepat dan terbaik untuk posting konten baik foto atau video. Untuk mengetahui secara pasti konten top tersebut bisa menggunakan aplikasi atau tool khusus untuk analisa audiens Instagram.

6. Posting dengan Tema Unik

Langkah berikutnya adalah melihat sejauh mana tema yang paling disukai banyak orang. Postingan tema unik dan lihat bagaimana audiens merespon postingan tersebut. Dengan mengetahui pola efektif maka ketahuan mana yang meraih lebih banyak audiens.

Jika pola yang satu tidak mendapatkan respon yang bagus, ubah dengan yang lainnya. Masing-masing akun memiliki penggemarnya sendiri maka kamu harus pandai melakukan riset terbaik mana yang akan jadi pola akunmu.

7. Lakukan Interaksi

Cara meningkatkan engagement Instagram 2022 dengan melakukan interaksi dengan audiens. Ajukan pertanyaan pada caption dan memberi tanggapan jika ada yang berkomentar.

Interaksi ini bisa dilakukan pada saat tertentu secara kontinyu. Pertanyaan yang unik, aneh dan kejadian sepele sehari-hari kadang malah menggelitik audiens untuk berkomentar dalam setiap postinganmu.

8. Rutin Membalas Komentar

Meskipun kelihatan sepele, membalas komentar dalam postingan akan menjangkau lebih banyak interaksi dengan pengunjung akun. Kamu dapat melakukan secara rutin untuk membalas berbagai komentar yang masuk.

9. Konsisten

Konsisten adalah cara meningkatkan engagement Instagram berikutnya yang harus kamu lakukan. Jika tidak konsisten posting, akunmu tidak akan dilirik banyak audiens. Posting saat tertentu secara konsisten misalnya saja waktu jam makan siang, makan malam atau pagi hari.

Pilihan waktu saat ramai pengunjung seperti ini akan berpengaruh pada rate peningkatan performa Instagram. Perencanaan yang baik akan memberi lebih banyak keleluasaan mendapatkan ide kreatif sekaligus rate media sosial.

Cara melihat engagement rate instagram atau ER IG 2022 dapat melalui beberapa situs website. Masing-masing memiliki indikator dan algoritma tersendiri jadi antara satu dengan yang lain kadang hasil beda tidak sama persis.

Tidak perlu terlalu terburu-buru dalam menambah followers meskipun itu penting apalagi bagi seorang influencer. Namun, dalam bisnis, lebih baik memiliki followers nyata dan benar-benar berkualitas agar postingan dinikmati audiens yang tepat sasaran.

Ada baiknya menemukan komunitas kecil pada bidang yang sama dan berikan like dan komentar agar saling support.

Engagement Instagram dapat kamu lakukan dengan berbagai cara organik. Memposting konten berkualitas, unik dan dibutuhkan audiens adalah salah satu tips dalam meningkatkan performa Instagram untuk berbagai keperluan terutama bisnis.

Dengan melakukan 9 cara meningkatkan engagement Instagram, bisnis dapat lebih banyak menjangkau audiens. Selain itu lebih banyak orang yang melihat postingan yang artinya tertarik dan memberi lebih banyak peluang dalam meningkatkan usaha.

Mungkin Anda juga menyukai