Gunakan Kartu Pra Kerja untuk Kembangkan Bisnismu

kartu pra kerja adalah
Gunakan Kartu Pra Kerja untuk Memaksimalkan Bisnis Kamu. Photo by @dronilehiraldo
Waktu baca: 3 menit

Semenjak terjadinya penyebaran virus Covid-19 banyak masyarakat yang terkena dampak negatif dalam hal ekonomi seperti PHK, diberhentikan sementara atau gaji yang dipotong setengah. Dampak dari penyebaran virus Covid-19 membuat jumlah pengangguran naik secara tajam di tahun 2020 ini. Melihat situasi perekonomian Indonesia yang semakin melemah, pemerintah tidak diam saja. Pemerintah mengeluarkan kartu pra kerja untuk mensupport skill dan kemampuan individu. Berdasarkan website resmi prakerja.go.id, Kartu pra kerja adalah program pengembangan potensi kerja dan kewirausahaan yang ditujukan untuk pencari kerja, pekerja/buruh, yang membutuhkan peningkatan kompetensi. Tujuan dari kartu pra kerja adalah untuk meningkatkan kemampuan dan meningkatkan nilai. 

Kamu bisa mendapatkan ilmu yang nantinya bisa menjadi dasar usaha atau kemampuan yang dibutuhkan perusahaan. Cara daftar kartu pra kerja sangat mudah, bisa dilakukan dimana saja dan menggunakan perangkat apa saja seperti smartphone, PC dan laptop. Banyak pelatihan yang bisa kamu gunakan sebagai modal untuk usaha, seperti 

Digital marketing 

Digital marketing.
Belajar digital marketing. Photo by Pixabay

Kartu pra kerja adalah media untuk mengembangkan kemampuan salah satunya di dunia pemasaran. Pelatihan ini banyak diambil di pelatihan pra kerja. Tak heran banyak pemilih karena ilmu ini sedang banyak dibutuhkan baik di perusahaan atau untuk mengembangkan usaha mandiri. Digital marketing adalah ilmu yang dinilai sesuai dengan kondisi global yang sudah serba digital termasuk dalam hal pemasaran. Di program pra kerja sudah tersedia pelatihan ini, kamu bisa mempelajari teknik marketing menggunakan sosial media dan cara mengolahnya sampai teknik membuat konten. Cukup menarik, bukan? 

Cara menggunakan pelatihan di pra kerja adalah kamu akan memperoleh uang digital di akun pra kerja, kemudian uang tersebut digunakan untuk membeli pelatihan. Nah kamu bisa memilih pelatihan digital marketing untuk meningkatkan kemampuan kamu dalam hal pemasaran digital. Pembelajaran juga dilakukan secara online sehingga memudahkan kamu belajar dimana saja. 

Bahasa Inggris 

Ikuti kursus bahasa yang mendukung.
Ikuti kursus bahasa yang mendukung. Photo by Pixabay

Kemampuan berkomunikasi menggunakan bahasa inggris sekarang sudah menjadi hal utama dalam berbagai aspek, salah satunya dalam berbisnis. Karena pemasaran digital membuat jangkauan tidak hanya di dalam negeri saja. Sehingga kemampuan bahasa inggris sebagai internasional adalah hal yang perlu dikuasai. Selain itu banyak relasi dan pelanggan yang berkomunikasi menggunakan bahasa inggris. Kemampuan bahasa inggris bisa kamui maksimalkan dengan mengikuti pelatihan di program pra kerja. Pelatihan writing, listening, dan grammar bisa kamu maksimalkan dengan mengikuti pelatihan ini. Pelatihan bahasa inggris ini ditujukan untuk driver online, fresh graduate, dan bidang pariwisata, perbankan, logistic dan lain-lain. 

Selain modal ilmu yang kamu dapat, dengan mengikuti pelatihan pra kerja kamu bisa mendapatkan bonus insentif perbulannya. Apa saja kegunaannya 

Modal usaha 

Modal
Modal usaha. Photo by Pixabay

Melalui program pra kerja pemerintah memberikan insentif bulanan selama empat bulan dengan nominal Rp.600.000 per bulan. Hal ini dimaksudkan agar individu yang mengikuti program pelatihan pra kerja bisa mendapatkan modal usaha. Modal ini bisa menjadi modal pengembangan usaha. Insentif yang diberikan diharapkan bisa membantu masyarakat yang ingin memulai usaha namun terkendala oleh modal, sehingga pemerintah memberikan solusi berupa insentif di pra kerja. 

Pencairan insentif ini bisa melalui bank resmi Negara BNI, selain itu melalui e-money atau e-wallet seperti GoPay, OVO, dan Linkaja. 

Kartu pra kerja adalah media belajar yang memberikan banyak manfaat. Banyak kegunaan mengikuti program pelatihan pra kerja khususnya untuk pekerja, pelaku usaha atau lulusan yang sedang mencari kerja. Memaksimalkan fasilitas dari pemerintah yang diberikan untuk rakyat, sehingga tujuan pemerintah untuk mengembangkan kemampuan rakyat bisa tercapai. 

Mungkin Anda juga menyukai