Apa Itu Sinking Fund? Cari Tahu di Sini!
Keperluan di masa depan yang harus dipersiapkan sejak sekarang sangat beragam. Kondisi tersebut membuat kamu harus mempersiapkan dana sinking fund. Memangnya, apa itu sinking fund? Seberapa penting mempersiapkan dana tersebut sejak saat ini untuk masa depan?
Bagaimana cara menghitung sinking fund? Apa yang harus dilakukan untuk mengumpulkan dana sinking fund sesuai target? Jika belum memahami tentang apa itu sinking fund dan berbagai informasi tentangnya, maka kamu harus membaca artikel ini hingga akhir!
Pengertian Sinking Fund
Apa itu arti sinking fund? Istilah ini memang jarang digunakan, tetapi secara tidak langsung banyak orang yang sudah mempersiapkan dana sinking fund. Secara sederhana, sinking fund artinya anggaran keuangan khusus.
Apa itu pengertian sinking fund? Sinking fund adalah sebuah anggaran dana keuangan yang dipersiapkan khusus sejak saat ini untuk memenuhi kebutuhan di masa yang akan datang.
Kebutuhan di masa depan atau contoh sinking fund dapat berupa biaya menikah, pendidikan anak, renovasi rumah, membeli mobil, dan lain sebagainya.
Berapa besar dana sinking fund? Kebutuhan masing-masing orang untuk masa depan memang berbeda-beda tergantung situasi atau kondisinya. Oleh karena itu, tujuan dan besarnya dana sinking fund setiap orang pasti berbeda-beda dan tidak dapat disamakan satu sama lainnya.
Istilah sinking fund sendiri sebenarnya berbeda dengan dana darurat. Dana darurat dipersiapkan untuk mengatasi kondisi tertentu di masa depan yang tidak dapat diprediksi. Sementara itu, sinking fund dipersiapkan untuk tujuan tertentu yang lebih jelas dan pasti di masa depan.
Pentingnya Menyiapkan Sinking Fund
Setelah mengetahui apa itu sinking fund, mungkin kamu kini bertanya kenapa dana sinking fund sangat penting untuk dipersiapkan sejak sekarang? Terdapat beberapa alasan yang membuat kamu harus mempersiapkan dana penting ini, yaitu:
- Sebagai bentuk perencanaan pengeluaran dan di masa yang akan datang.
- Membantu merencanakan dan mengontrol pengeluaran saat ini demi tercapainya tujuan tertentu di masa depan.
- Membuat kondisi finansial lebih stabil di masa kini dan masa depan.
- Dana sinking fund cukup besar, sehingga mencicil atau menabung dari sekarang akan membuatnya terasa lebih ringan.
- Tujuan masa depan dapat tercapai lebih mudah dan terarah dengan adanya sinking fund.
Sinking fund memang memiliki peranan penting bagi masa depan. Oleh karena itu, mempersiapkan sinking fund dalam kehidupan sehari-hari mulai dari sekarang sebaiknya segera dilakukan.
Fungsi Sinking Fund
Fungsi atau peranan dari sinking fund sangat beragam dan sangat tergantung kebutuhan masing-masing orang di masa depan. Secara umum, memangnya apa saja fungsi dari sinking fund? Berikut ini beberapa fungsi dari sinking fund yang harus kamu ketahui, yaitu:
1. Sebagai Dana Persiapan Jangka Panjang
Fungsi sinking fund yang pertama adalah sebagai dana persiapan untuk keperluan di masa depan. Fungsi sinking fund jangka panjang yang satu ini sangat penting agar di masa depan uang untuk keperluan tertentu tidak mengganggu kondisi perekonomian.
2. Menghindari Diri dari Hutang atau Meminjam Uang ke Pihak Lain
Mengumpulkan dan mempersiapkan sinking fund sejak saat ini juga berfungsi agar kamu terhindar dari hutang untuk memenuhi kebutuhan di masa depan. Menghindari hutang adalah salah satu cara untuk membuat hidup lebih tenang.
3. Sebagai Bentuk Tabungan untuk Keinginan Tertentu
Sinking fund juga berfungsi sebagai tabungan untuk memenuhi keinginan dan keperluan tertentu di masa yang akan datang. Sinking fund yang terkumpul di masa depan bahkan dapat digunakan untuk memenuhi beberapa keinginan sekaligus.
4. Mengumpulkan Uang dengan Jangka Waktu Pencapaian yang Jelas
Perhitungan sinking fund yang tepat tentunya akan sangat berfungsi agar kamu dapat mengumpulkan uang dalam jumlah tertentu pada waktu pencapaian yang tepat di masa depan. Keinginan atau keperluan di masa depan pun dapat diperoleh pada waktu yang tepat.
Baca juga: Buang Jauh Gaya Hidup Konsumtif Agar Hidup Lebih Baik
Rumus dan Cara Menghitung Sinking Fund
Apa itu sinking fund formula? Formula atau rumus sinking fund secara sederhana adalah besarnya persentase alokasi dana sinking fund dikalikan dengan total penghasilan yang didapatkan setiap bulannya.
Besarnya persentase alokasi dana sinking fund dapat ditentukan dengan mempertimbangkan berbagai keperluan setiap bulannya. Selain itu, jangan lupa untuk mempertimbangkan waktu yang diinginkan untuk mencapai total dana sinking fund yang diinginkan.
Contoh sederhana penerapan rumus sinking fund dan cara perhitungannya dapat diterapkan pada persiapan sinking fund untuk dana pembelian rumah. Misalnya, dana pembelian rumah yang dianggarkan Rp 300.000.000.
Persentase pembagian uang gajian bulanan yaitu kebutuhan pokok 40%, donasi 10%, dana darurat 10%, investasi 20%, dan sinking fund 20%. Gaji atau pendapatan bulanan yang diperoleh sebesar Rp 20.000.000.
Besarnya sinking fund dapat dihitung dengan cara menghitung 20% dari Rp 20.000.000 yaitu sebesar Rp 4.000.000. Artinya, setiap bulannya kamu harus menyisihkan dana sebesar Rp 4.000.000 dari total penghasilan atau gaji bulanan yang diperoleh.
Kemudian harga rumah Rp 300.000.000 dibagi Rp 400.000 yaitu 75. Artinya, dalam waktu 75 bulan atau 6 tahun 3 bulan, kamu sudah bisa mengumpulkan Rp 300.000.000 untuk membeli rumah.
Cara Mengumpulkan Sinking Fund
Apa itu sinking fund example? Contoh dari sinking fund sangat beragam sesuai keperluan masing-masing orang, seperti sinking fund pendidikan anak, membeli rumah, dan lain sebagainya. Lalu, bagaimana cara mengumpulkan atau cara membuat sinking fund tercapai?
1. Membuat Daftar Kebutuhan di Masa Depan
Cara pertama yang harus dilakukan adalah membuat daftar keperluan atau kebutuhan untuk kehidupan di masa depan. Jika kebutuhannya memang banyak, maka kamu bisa membuat lebih dari satu jenis sinking fund yang akan dipersiapkan.
Pastikan jenis kebutuhan yang dipilih merupakan kebutuhan paling penting. Setiap orang pastinya memiliki kebutuhan yang berbeda-beda untuk sinking fund.
2. Menentukan Target Jumlah Dana Sinking Fund
Kebutuhan yang berbeda tentu saja memiliki besarnya total dana sinking fund yang berbeda-beda. Pastikan untuk memperkirakan jumlah dana yang dibutuhkan di masa depan sesuai kebutuhan atau tujuan yang sudah ditetapkan sebelumnya.
Perkiraan jumlah dana sinking fund dapat sangat membantu menentukan besarnya uang yang harus dipersiapkan dan disisihkan sejak sekarang.
3. Menyisihkan Uang untuk Sinking Fund Setiap Bulannya
Cara mengumpulkan sinking fund selanjutnya adalah menyisihkan atau memisahkan dana uang sinking fund setiap bulannya. Dana sinking fund dapat dikumpulkan atau disisihkan dari uang gaji yang diperoleh setiap bulannya.
4. Sebaiknya Dana Sinking Fund Disimpan di Rekening yang Terpisah
Dana sinking fund yang sudah dipisahkan dari gaji bulanan sebaiknya disimpan di rekening terpisah agar tidak tercampur dengan uang kebutuhan pokok setiap bulannya. Cara mengumpulkan uang sinking fund yang satu ini memang cukup efektif dan efisien.