Serba-serbi Dompet Digital di Indonesia yang Perlu Kamu Tahu

dompet digital ewallet di Indonesia
Yuk cari tahu soal dompet digital di Indonesia! via pexels.com
Waktu baca: 2 menit

Perkembangan teknologi digital di Indonesia kian menyentuh seluruh aspek kehidupan sehari-hari. The Jakarta Post melaporkan setidaknya sudah 132,7 juta orang Indonesia yang terhubung dengan internet. Untuk itu, lahirnya dompet digital dapat lebih memudahkan kamu dalam melakukan transaksi keuangan. Pasalnya, dompet digital akan terhubung langsung dengan akun bank, kartu debit, hingga kartu kredit pengguna.

Melalui terobosan teknologi e-wallet ini, kamu bisa mengirim uang secara elektronik dari satu rekening bank ke rekening lainnya untuk pembayaran beragam produk atau jasa. Namun demikian, dompet digital juga bisa menyimpan informasi pembayaran serta kredensial pengguna. Tak heran mulai sekarang kamu bisa melakukan online shopping di beberapa situs e-commerce atau toko online dengan cepat dan mudah.

Sistem kerja dompet digital

Dompet digital atau yang juga dikenal dengan nama e-wallet ini mengusung sistem elektronik berbasis internet. Teknologi keuangan (fintech) ini umumnya bekerja dengan bantuan teknologi NFC (Near Field Communication). Nah, NFC sendiri memungkinkan dua perangkat pintar untuk terhubung secara nirkabel saat berada dalam jarak dekat. Tentu saja, kehadiran sistem kerja dompet digital perlahan-lahan akan menggesar metode pembayaran dengan uang tunai. Kamu bisa mengisi saldo e-wallet melalui transfer bank dari mesin ATM atau mobile banking.

Baca JugaApa Lagi yang Baru dari Perkembangan Fintech di Indonesia, Ya?

Mendukung pertumbuhan ekonomi digital

Sebagai negara berkembang, masyarakat Indonesia cenderung masih awam dengan transaksi tanpa uang tunai/cashless. Bahkan, berdasarkan catatan Bank Sentral Indonesia (BI) yang dikutip dari Tech In Asia, hanya ada 17 juta dari total 260 juta populasi orang dewasa di Indonesia yang memiliki fasilitas kartu kredit. Padahal penggunaan dompet digital dapat mendukung pertumbuhan ekonomi digital di Indonesia yang ditargetkan akan mencapai USD 130 miliar di tahun 2020 mendatang.

Sejalan dengan hal tersebut, Kominfo menyebutkan bahwa pertumbuhan nilai penjualan bisnis online di Indonesia mengalami peningkatan sebesar 40% di kuartal terakhir tahun 2018. Tentu saja, angka tersebut diprediksi akan semakin meningkat seiring dengan peningkatan pertumbuhan ekonomi digital yang dibantu oleh kehadiran e-wallet.

Memilih penyedia dompet digital di Indonesia

Kehadiran platform dompet digital di Indonesia pada dasarnya kian menjamur dan bersaing satu sama lain. Untuk itu, sebagai konsumen kamu harus lebih cermat memilih platform dompet digital dengan fitur yang sesuai kebutuhan. Lebih lanjut, pilih dompet digital yang banyak digunakan oleh merchant-merchant dan situs belanja sehingga transaksi pembayaran dapat berjalan lebih mudah, aman, dan cepat.

dompet digital ewallet indonesia

Banyaknya pilihan ewallet di Indonesia via bukalapak.com

Tips aman menggunakan dompet digital

Segala kemudahan dan keamanan memang diberikan oleh dompet digital, namun bukan berarti kamu bisa menggunakan dompet digital secara sembarangan. Saat pengisian formulir pendaftaran, pastikan kamu sudah mengisi seluruh informasi dengan benar. Pastikan kamu juga memasukkan password yang mudah diingat namun sulit ditebak oleh orang lain untuk meminimalisir terjadinya risiko kehilangan.

Pengisian saldo pada akun e-wallet sebaiknya tidak berlebihan agar kamu bisa lebih berhemat dan menghindari sifat konsumtif. Selain itu, lakukan pula pengaturan waktu pengisian saldo, misalnya seminggu sekali atau sebulan sekali. Dengan demikian, kamu tidak akan mudah tergiur promo-promo merchant yang menjadikan keuangan pribadi lebih boros.

***

Kehadiran dompet digital atau e-wallet tentu akan sangat membantu kamu dalam mengatur keuangan pribadi. Berbeda dari dompet konvensional, melalui aplikasi e-wallet kamu bisa melacak seluruh transaksi yang telah dilakukan. Dengan begitu, manajemen keuangan akan berjalan lebih baik. Jadi, tunggu apa lagi? Buktikan sendiri kemudahan transaksi pembayaran cashless menggunakan dompet digital.

Mungkin Anda juga menyukai