Tips Mengatur Keuangan Tahunan Agar Tidak Jebol

Mengatur keuangan tahunan itu penting.
Pentingnya mengatur keuangan tahunan agar tidak merasa kekurangan. Photo by Rawpixel
Waktu baca: 3 menit

Semua orang memiliki kewajiban untuk mengatur keuangannya sendiri. Hal itu dilakukan agar pengeluaran dan pemasukan bisa dimonitor dengan baik. Apalagi untuk mengatur keuangan tahunan kalian nih TemanKlik.

Awal tahun adalah waktu terbaik untuk meninjau dan meneliti kembali perencanaan keuanganmu setahun ke depan. Dalam mengatur keuangan, kamu tidak bisa hanya mengandalkan menabung dan investasi saja. Ada beberapa cara atau tips untuk dapat membantu menjaga keuanganmu tidak jebol dengan mudah.

Kunci utamanya sudah pasti perencanaan keuangan yang tepat. Nah, di bawah ini ada beberapa tips yang bisa kamu ikuti untuk mengatur keuangan tahunan seperti yang dikutip dari Etnonews.com.

Menghitung pajak

Hitung pajak
Hitung pajak agar sesuai dengan perencanaan tahunanmu. Photo by @kellysikkema

Dalam menghitung pajak, banyak orang yang menyelesaikannya pada akhir tahun keuangan. Sebaiknya, kamu harus merencanakan atau menghitung pajak sejak awal tahun, setidaknya kamu bisa tahu nominal yang harus dibayarkan terlebih dahulu. Selain itu, kamu juga akan tahu tentang instrumen penghematan pajak.

Jangan membeli asuransi secara brutal

Pilih asuransi
Pilih asuransi dengan tepat. Photo by Rawpixel

Saat kamu memilih asuransi, kamu harus pertimbangkan terlebih dahulu kebutuhan yang harus kamu penuhi. Jangan asal mengambil asuransi ya. Kamu bisa melihat komitmen dan tanggung jawab finansial keluargamu agar bisa menentukan jumlah asuransi yang tepat. Mintalah bantuan dari penasihat keuangan profesional untuk menentukan paket dan perlindungan yang tepat bagimu dan keluarga.

Evaluasi investasi dari waktu ke waktu

Dalam mengatur keuangan tahunan, jangan lupa untuk selalu evaluasi investasi
Jangan lupa untuk mengevaluasi investasi yang kamu lakukan. Photo by Rawpixel

Saat memulai untuk berinvestasi, jangan lupa lakukan evaluasi dari waktu ke waktu. Hal ini dilakukan agar kamu bisa menghindar dan langsung pindah ke instrumen lain jika instrumen yang kamu pilih tidak berjalan baik. Jika kamu ingin melakukan investasi baru, jangan lupa untuk memperhatikan lima hingga enam tahun sejarah pengembalian investasi tersebut. Setelah itu, jangan lupa buat perencanaannya.

Periksa arus kas

Periksalah arus keuanganmu
Periksalah arus keuanganmu agar bisa tertata rapi. Photo by Pixabay

Jangan lupa memeriksa arus kas dengan cara melacak penghasilan dan pengeluaran yang kamu lakukan. Pastikan pengeluaranmu tidak lebih banyak dari pendapatanmu. Adapun kamu harus menyiapkan dana darurat karena nantinya akan sangat berguna saat kamu membutuhkan uang akibat kejadian yang tak terduga. Dengan begitu, kamu bisa memastikan bahwa ada uang tunai di tangan saat dibutuhkan.

Jangan terpikat dengan penggandaan uang yang cepat

Investasi return besar dalam waktu singkat
Jangan terpengaruh dengan investasi yang menjanjikan return besar dalam waktu singkat. Photo by @m_b_m

Saat kamu memutuskan untuk berinvestasi, jangan sampai tergiur dengan tawaran melipatgandakan uangmu secara cepat. Bisa jadi itu adalah skema ponzi yang sudah banyak merugikan orang dan jika kamu tergoda maka uang yang sudah kamu kumpulkan dengan keringat sendiri akan terbuang sia-sia. Oleh karenanya kamu harus hindari investasi yang tidak jelas dan tidak dimengerti.

Itulah beberapa tips agar keuangan tahunanmu tidak jebol. Dengan begitu, kondisi keuanganmu akan lebih sehat dan kamu tidak perlu khawatir saat kamu butuh uang dalam keadaan yang tak terduga.

Mungkin Anda juga menyukai