Serasense, Aroma Terapi Serasa Healing di Bali

Serasense Aroma Terapi
Serasense, Aroma Terapi Serasa Healing di Bali. Photo by KlikCair
Waktu baca: 3 menit

Healing di Bali belakangan menjadi pilihan banyak orang. Hal ini karena di Bali memiliki banyak tempat wisata yang eksotis serta suasananya yang dapat menyegarkan serta menenangkan pikiran dan mental. Namun tidak dapat dipungkiri kalau biaya untuk healing di Bali pasti akan merogoh kocek yang cukup dalam.

Maka dari itu, agar healing yang dilakukan tidak membuat keuanganmu berantakan, kamu perlu memiliki banyak strategi. Salah satunya ialah menggunakan aroma terapi yang bisa memberikan nuansa serasa di Bali. Untuk memiliki aroma terapi seperti itu, kamu bisa membelinya di Serasense.

Apa itu Serasense? Dan apakah produk yang dihasilkan adalah aroma terapi dengan sensasi healing di Bali? Yuk simak ceritanya di sini TemanKlik.

Mengenal Serasense

Serasense merupakan bisnis yang bergerak di bidang aroma terapi dengan produk-produknya seperti reed diffuser, scented candle, linen spray, dan sachet wax. Bisnis asal Bali ini dibangun oleh Krisna dan pasangannya pada 2020 lalu.

“Awalnya saya dan pasangan membuat Serasense saat pandemi covid baru melanda. Saat itu, orang-orang tidak bisa liburan, bekerja dari rumah atau WFH, namun mereka butuh liburan agar tetap fresh. Dari situ, saya punya ide gimana caranya meskipun di rumah aja tapi feel-nya seperti sedang staycation di Bali,” kata Krisna kepada KlikCair.

Agar ide yang dicetuskan oleh Krisna ini berjalan sesuai rencana, ia dan pasangannya melakukan banyak research wewangian yang ada.

“Kami melakukan research and development berdua. Kami mencoba produk-produk wewangian yang dijual di mall. Dan kebetulan karena pasangan saya bekerja di bagian pengadaan salah satu hotel, dia memiliki banyak relasi sehingga kami tidak kebingungan dalam mencari bahan,” ujar Krisna lagi.

Dengan riset-riset yang mereka lakukan ini, mereka dapat menghasilkan wewangian unik dan khas.

“Ya kami mencampur-campur wewangian sesuai dengan hasil RnD kami. Sehingga wangi dihasilkan unik dan khas,” kata Krisna menambahkan.

Baca juga: Begini Caranya Meminta Endorsement dengan Baik ke Influencer

Diendorse Arief Muhammad

Meski berasal dari Bali, ternyata produk Serasense berhasil menarik perhatian orang-orang terkenal, salah satunya Arief Muhammad. Dan ternyata Arief Muhammad memberikan endorse gratis kepada produk Serasense ini.

Hal ini karena Serasense mengikuti festival brand UMKM Lokaforia di Bali. Untuk mengikuti festival brand UMKM ini, tidak mudah TemanKlik. Para pesertanya harus melakukan pendaftaran dan nantinya produk mereka akan dikurasi.

Dan produk Serasense menjadi salah satu yang lolos dari kurasi. Setelah lolos kurasi, para pesertanya akan mendapatkan pelatihan dari Arief Muhammad. Selama pelatihan yang digelar selama 3 hari itu, ternyata ada penilaian dan Serasense menjadi juara 1. Maka dari itu, produk Serasense ini mendapatkan endorse gratis dari Arief Muhammad.

Impian Serasense

Sebagai penyedia aroma terapi, tentu Serasense ingin menciptakan inovasi baru serta mencari aroma baru yang belum pernah ada.

“Ya kalau secara jangka panjangnya, Serasense ingin berinovasi di dunia wewangian ini. Dan tentunya kami juga ingin mencari wangi baru yang dapat menarik perhatian banyak orang,” kata Krisna.

Selain itu, Krisna juga ingin meningkatkan stok produk Serasense agar bisa mensupply ke berbagai daerah.

“Saat ini, produk kami laku hingga 120-150 produk sebulan dan itu sebagian besar ke Jakarta. Belum lagi jika sedang ada event atau ada yang pesan hampers, satu pesanan bisa sampai 100 pcs. Maka dari itu, kami ingin memperbanyak stok produk agar bisa mengcover demand dari berbagai daerah di Indonesia,” ungkap Krisna.

Jangan banyak overthinking. Dengar masukan dari pelanggan untuk bisa menemukan value. Jangan kaku, ikuti perubahan zaman

Informasi Lengkap

Website: serasense.id
Media Sosial: @Serasense.id
Toko Online: Tokopedia, Shopee

Mungkin Anda juga menyukai