Little Fingers, Produk Handmade dengan Teknik Block Printing

Little Fingers
Little Fingers, Produk Handmade dengan Teknik Block Printing. Photo by KlikCair
Waktu baca: 3 menit

Setiap bisnis handmade sudah tentu memiliki ciri khas tersendiri. Ada yang fokus menggunakan bahan daur ulang, teknik anyaman, dan ada pula yang memanfaatkan teknik block printing. Dan salah satu bisnis handmade yang memanfaatkan teknik block printing ialah Little Fingers.

Block printing sendiri merupakan teknik pemberian warna pada permukaan kain yang sesuai motif dengan menggunakan cetakan dari kayu atau logam tembaga dengan bagian motif yang menonjol. Dengan memanfaatkan teknik ini, Little Fingers berhasil menciptakan produk-produk yang menarik seperti tas, pouch, dan dompet dari goni atau kanvas.

Awal Mula Little Fingers

Little Fingers berdiri pada tahun 2016 dimana sang pemilik, Dias saat itu sedang mencari wedding souvenir yang memiliki tema rustic. Kesulitan menemukan souvenir yang ia inginkan pada akhirnya membuat Dias berinisiatif untuk belajar membuatnya sendiri. Setelah menekuni teknik ini secara mendalam, munculah bisnis handmade bernama Little Fingers.

Hingga saat ini, setiap bulannya Dias berhasil menjual 10 hingga 20 produk. Dengan total pesanan kurang lebih sebanyak itu, Dias mengaku masih bisa mengerjakan sendiri.

“Ya untuk saat ini masih sendiri. Tapi, jika ada orderan banyak yang dirasa saya tidak bisa mengerjakan sendiri, maka saya akan meminta bantuan beberapa orang terpercaya yang sudah siap,” kata Dias kepada KlikCair.

Baca juga: Mengenal Penjelasan Seputar Bisnis UMKM

Adapun produk yang dihasilkan oleh Little Fingers memiliki beberapa kelebihan di antaranya ialah bahan yang digunakan adalah bahan dengan material yang berkualitas. Motif yang digunakan Little Fingers pun bisa dikatakan unik dan tidak pasaran karena semuanya dibuat oleh Dias sendiri.

Kurangnya Apresiasi Produk Handmade

Tiap-tiap bisnis memiliki tantangan yang berbeda-beda. Tak terkecuali dengan bisnis milik Dias ini. Ia mengakui bahwa saat ini masih banyak orang yang belum terlalu menghargai produk handmade.

“Sepertinya hingga saat ini masih banyak yang perlu diedukasi terkait produk handmade. Sebab, masih banyak yang menyamakan produk handmade dengan produk masal yang dibuat oleh pabrik,” ujarnya.

Maka dari itu, kini ia sedang berencana untuk mengadakan workshop block printing secara rutin. Hal itu selain digunakan untuk mempromosikan produknya, Dias juga memiliki cita-cita untuk mengenalkan teknik block printing yang menurutnya masih jarang ditemui. Bahkan, ia juga memiliki rencana jangka panjang untuk membuka toko yang nantinya akan digunakan untuk berkaya sekaligus memajang produk hasil buatannya.

Semua orang itu bisa memulai bisnis asalkan sabar dan tekun, selalu fokus pada apa goalsnya, jangan dikit-dikit ngeluh, rugi di awal adalah wajar justru itu jadi buat pembelajaran.

Informasi lebih lanjut:

Instagram: @lil.fingers
Tokopedia: Littlefingers Handmade

Mungkin Anda juga menyukai