Ketahui Peluang Bisnis dari Berbagai Macam Jenis Peternakan

Peluang bisnis peternakan.
Peluang bisnis peternakan. Photo by Bisnis.com
Waktu baca: 3 menit

Membuka usaha bisnis di bidang peternakan menjadi salah satu mata pencaharian yang tidak kalah menguntungkan dengan berbagai macam bisnis usaha lainnya. Hal ini disebabkan jika seseorang membuka usaha ternak dengan sungguh-sungguh, maka akan memberikan keuntungan yang besar bagi yang menjalankannya. Dengan begitu, kamu harus memahami peluang bisnis dari berbagai macam jenis peternakan.

Sedangkan untuk macamnya sendiri terdapat banyak sekali jenis peternakan yang dapat kamu jadikan pertimbangan mengenai bisnis peternakan mana yang paling tepat untuk kamu coba. Sedangkan untuk peluangnya sendiri, tentu setiap jenis bisnis peternakan memiliki peluang yang baik sehingga cocok untuk dijadikan ide bisnis skala rumahan. Nah, untuk penjelasan lebih lanjut, yuk simak pembahasan yang ada di bawah ini;

Peternakan Ayam Pedaging

peluang bisnis peternakan
Peternakan ayam pedaging. Photo by Hipwee

Peternakan yang satu ini tentu menjadi salah satu peternakan yang sangat familiar di telinga hampir semua orang. Bagaimana tidak, bisnis peternakan ayam pedaging merupakan bisnis peternakan yang diminati oleh banyak orang, sebab memiliki peluang bisnis yang sangat bagus.

Hampir seluruh penjuru masyarakat menyukai daging ayam. Apa lagi jika musim hari besar atau hajatan. Maka permintaan daging ayam akan sangat besar. Sehingga, untuk pemasaran daging ayam sendiri sangat mudah. Kamu bisa menyalurkannya ke warung-warung makan yang menyediakan menu makan daging ayam, maupun konsumen lain yang membutuhkan supplier ayam.

Baca juga: Ketahui Bidang Bisnis UMKM yang Menjanjikan

Peternakan Ayam Petelur

peluang bisnis peternakan
Peternakan ayam petelor. Photo by Detik

Membuka usaha bisnis peternakan ayam petelur juga menjadi salah satu ide usaha yang tidak kalah menguntungkannya dengan ayam pedaging. Kenapa? Sebab hingga saat ini telur masih menjadi salah satu bahan yang dicari-cari masayarakat untuk dikonsumsi sehari-hari ataupun digunakan untuk keperluan berdagang. Hal ini membuat peluang bisnis ayam petelur juga tidak kalah bagusnya dengan bisnis peternakan ayam pedaging.

Jika dilihat dari segi permintaan konsumen, tentu telur juga manjadi salah satu bahan yang banyak dicari sebab banyak dijadikan sebagai menu makanan pada banyak tempat makan maupun pada ibu-ibu rumah tangga secara langsung. Oleh sebab itu, jangan ragukan peluang bisnis peternakan jenis ayam petelur ya.

Peternakan Bebek

bisnis peternakan bebek
Peternakan bebek. Photo by Metropolitan

Selain ayam, kamu juga dapat membuka usaha bisnis peternakan bebek untuk dijadikan sebagai usaha skala rumahan. Cukup dengan modal minimal 1,5 juta saja, kamu sudah bisa membuka serta memulai usaha bisnis peternakan bebek ini. Setelah itu, yang perlu kamu lakukan adalah menjaga kendang supaya tetap bersih, nyaman, serta jangan terlalu tertutup. Lakukan juga perawatan terhadap bebek dengan memberinya makan secara teratur pada kendang yang memiliki suhu sekitar 35-40 derajat celcius dengan tingkat kelembaban mencapai 60%.

Untuk peluangnya sendiri cukup menggiurkan dan tidak kalah bagus dengan peternakan lainnya. Sebab membuka bisnis peternakan bebek juga memiliki peluang pasar yang menjanjikan sebab dapat disalurkan ke berbagai warung terdekat, supermarket, maupun restoran dan pasar di sekitar lokasi peternakan.

Peternakan Sapi

Prospek bisnis peternakan
Peternakan sapi. Photo by Jawapos

Mengingat hari-hari besar seperti hari raya idul fitri dan idul adha, maka akan sangat menguntungkan jika kamu membuka usaha bisnis peternakan sapi. Selain itu, banyak acara-acara seperti hajatan dan lain sebagainya yang membutuhkan supplier daging sapi sehingga peluang bisnis peternakan sapi di Indonesia masih terbilang sangat baik sebab tingkat konsumsi daging sapi di Indonesia memiliki tingkat yang tinggi.

Nah selesai sudah pembahasan peluang bisnis peternakan di berbagai jenis peternakan. Semoga bisa menjadi pertimbangan yang baik untuk usaha bisnis peternakan kamu.

Mungkin Anda juga menyukai