Mau Nikah Minimalis Tahun Ini? Berikut Rincian Biaya Nikah Sederhana 10 Juta

ilustrasi pesta pernikahan
Mau Nikah Minimalis Tahun Ini? Berikut Rincian Biaya Nikah Sederhana 10 Juta. Photo by KlikCair
Waktu baca: 3 menit

Percayakah Kamu pernikahan berkonsep minimalis dengan biaya nikah sederhana 10 juta bisa dilakukan? Menggelar pernikahan sederhana bukan suatu kesalahan, karena esensi dari pernikahan itu sendiri ada pada proses ijab kabulnya. Jika sudah ada calonnya mengapa harus ditunda lagi? Apakah Kamu sudah siap menikah sederhana tahun ini?

Rincian Biaya Nikah Sederhana 10 Juta

Bergandengan tangan
Rincian menikah. Photo by Pexels

Pengeluaran terbesar prosesi pernikahan ada pada persiapan resepsi. Pada konsep pernikahan sederhana resepsi bisa diganti dengan acara syukuran yang hanya mengundang keluarga, kerabat dekat, dan sahabat saja. Berikut rincian biayanya:

  • Sewa Baju Pengantin 

Dalam pernikahan, baju pengantin termasuk aspek vital. Tidak harus mendesain baju pengantin sendiri yang tentunya cukup memakan biaya dan waktu. Kamu bisa menyewa baju pengantin yang biasa sewanya cukup bervariasi tergantung jenis bajunya. Paling murah berkisar 250.000 untuk satu gaun baju pengantin wanita. 

Jika mempelai pria memiliki setelan jas sendiri, artinya Kamu hanya membutuhkan 250.000 untuk sewa kebaya pengantin wanita. Kalau pun menyewa sepaket baju pengantin pria dan wanita kiranya juga tidak terlalu mahal kurang lebih 400.000 hingga 500.000. Kisaran ini bisa lebih mahal untuk baju pengantin yang lebih mewah. Untuk estimasi biaya nikah sederhana 10 juta, Kamu menyewa sepaket baju pengantin seharga 500.000, maka sisa dana 9,5 juta.

Baca juga: 10 Ide Merayakan Anniversary dengan Hemat Namun Tetap Romantis

  • Tanpa atau Menggunakan Jasa MUA

Dari sekian banyak saudara pasti beberapa saudara wanita ada yang pandai berdandan. Kamu bisa meminta bantuannya untuk merias di acara pernikahan. Tentu ini hanya berlaku untuk riasan umum dan bukan riasan pengantin seperti paes yang sudah pasti membutuhkan keterampilan tersendiri. Tapi jika kamu mengusung konsep pengantin flawless dan berhijab kiranya cara ini cukup menarik dicoba karena hemat.

Lain halnya jika Kamu ingin tampil lebih istimewa. Tidak ada salahnya menggunakan jasa MUA. Hanya saja Kamu perlu menyisihkan biaya 500.000 hingga 3 juta untuk jasa Make Up Artist. Dalam hal ini ambil estimasi paket rias 1 juta untuk pengantin sederhana. Dihitung dari sisa dana sebelumnya dikurangi MUA 1 juta, maka sisa dana menjadi 8,5 juta.

  • Menikah di KUA

Untuk menunjang biaya nikah sederhana 10 juta Kamu bisa menikah di KUA. Tidak ada biaya sama sekali yang harus kamu bayarkan jika melangsungkan ijab kabul di KUA. Benar-benar gratis. 

Lain halnya jika Kamu mengundang penghulu ke rumah. Ada biaya sebesar 600 ribu untuk mengundang penghulu ke rumah. Jika Kamu memutuskan mengundang penghulu, maka sisa dana dikurangi 600 ribu menjadi 7,9 juta.

  • Syukuran di Rumah Untuk Lokasi yang Gratis

Pada pernikahan sederhana, acara resepsi diganti dengan syukuran yang rangkaian acaranya tidak kurang lebih seperti doa bersama atas sudah berlangsungnya akad nikah mempelai yang dilanjutkan makan bersama. 

Untuk menunjang acara syukuran yang sederhana, Kamu bisa memilih rumah sebagai lokasi utama. Hal ini cukup membantu menghemat biaya sewa gedung yang untuk sekarang nilainya bisa mencapai jutaan, minimal 3 juta hanya untuk sewa gedung satu hari. Karena menggunakan rumah untuk lokasi, maka sisa dana tetap 7,9 juta.

  • Saudara Menjadi Wedding Organizer

Meski hanya melangsungkan acara syukuran di rumah, tetap dibutuhkan beberapa personil yang bertugas menyusun dan memastikan acara berlangsung runtut. Dalam hal ini Kamu bisa mengerahkan saudara menjadi wedding organizer yang bisa dibilang bekerja sukarela tanpa biaya mahal, maka sisa dana tetap 7,9 juta.

  • Menyewa Kamera dan Perlengkapan Fotografi

Jika ada saudara atau teman Kamu yang bisa fotografi, kiranya tidak perlu menyewa jasa fotografer. Kamu hanya perlu menyiapkan kamera, tripod, baterai cadangan, memory card, dan flash eksternal jika dibutuhkan. Semua perlengkapan tersebut bisa disewa dengan biaya sekitar 300.000 hingga 600.000. 

Meski hanya meminta bantuan saudara atau teman, kiranya tetap perlu memberi uang jasa. Di sini Kamu bisa memberi 300.000 atau diskusikan dulu dengan sahabat Kamu. Biasanya sahabat memberi bantuan secara sukarela, tapi sebagai ucapan terimakasih mengapa tidak? Estimasi untuk sewa perlengkapan dan jasa teman 900.000, maka sisa biaya nikah sederhana 10 juta masih 7 juta. 

  • Menyewa Jasa Katering

Untuk acara syukuran tidak perlu mengundang banyak tamu undangan, terlebih jika rumah tidak terlalu besar. Sebagai perkiraan Kamu bisa mengundang 50 orang. Untuk menu santapan Kamu bisa menyewa jasa katering prasmanan di mana jika tamu undangan 50 orang biasanya makanan dibuat dalam jumlah dobel, jadi dihitung 100 porsi.

Paket prasmanan biasanya lebih hemat. Kisaran harga cukup bervariasi, untuk menu menengah Kamu bisa memilih nasi, ayam goreng, bihun goreng, sup makaroni sosis, sambal, kerupuk, buah, dan air sekitar 40.000 per porsi. Jika dikalikan 100 porsi, maka total 4 juta untuk katering. Sejauh ini sisa dana 3 juta.

Itulah kurang lebih rincian biaya nikah sederhana 10 juta. Dari hitungan di atas ada perkiraan sisa 3 juta, sisa ini bisa dianggarkan untuk dana cadangan saat ada kebutuhan urgent di luar rencana. Rincian diatas juga dibuat tanpa mempertimbangkan biaya seragam orang tua, jika ingin seragam 3 juta kiranya cukup untuk menyewa setelan baju keluarga. Untuk mahar atau mas kawin tidak dihitung dalam rincian karena besarnya bergantung dari keikhlasan mempelai pria.

Mungkin Anda juga menyukai